Tingkatkan Perekonomian, Satgas Yonif Mekanis 203/AK Membeli Hasil Bumi Masyarakat

- Jurnalis

Kamis, 27 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos.Lanny Jaya. Dalam rangka membantu perekonomian masyarakat Pegunungan Tengah, Satgas Yonif Mekanis 203/AK membeli hasil bumi di Pasar Rakyat Distrik Malagay. Kegiatan belanja tersebut dilaksanakan pada Rabu (26/10/2022) tepatnya di Distrik Malagay, Kabupaten Lanny Jaya, Papua.

Mayoritas masyarakat Distrik Malagay berjualan hasil bumi dari tanaman lokal, seperti sagu, pisang, keladi, buah markisa, dan sayur-sayuran. Hasil dari penjualan tersebut digunakan untuk mama- mama untuk kebutuhan hidup sehari-hari, sehingga mama-mama di pasar tersebut sangat senang dan terbantu.

Kegiatan yang di pimpin secara langsung oleh Letda Inf Yani Eko, personel Satgas Yonif Mekanis 203/AK dari Pos Malagay ini membeli berbagai macam hasil bumi seperti sayur-sayuran serta buah-buahan yang akan diolah ataupun dimasak di dapur Pos Malagay.

Danpos Malagay Lettu Inf Indra Paturusi mengharapkan pembelian hasil bumi masyarakat yang dilaksanakan oleh perosnel pos dapat mengurangi dampak minimnya pendapatan serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Distrik Malagay.

“Dengan membeli hasil bumi ini kami harapkan dapat meningkatkan taraf perekonomian masyarakat di sekitar pos, selain itu kami berharap masyarakat di sekitar pos terbantu dengan adanya Satgas Yonif Mekanis 203/AK khususnya Pos Malagay,” ungkapnya.

Aktifitas kegiatan pasar kali ini ada yang berbeda dengan hari-hari biasanya. Kegiatan kali ini terdapat suatu tradisi unik dari masyarakat Pegunungan Tengah untuk menyambut hari pertama injil turun ke tanah Papua. Sehingga hasil bumi yang telah terjual tersebut sebagian akan disumbangkan oleh masyarakat kepada salah satu gereja tradisi adat kiwo di sekitaran Distrik Malagay.

Salah satu tertua dari masyarakat mengucapkan terima kasih kepada personel Pos Malagay karena hasil bumi mereka habis terjual oleh personel Pos Malagay. Serta menyampaikan bahwa kali ini kita masyarakat menggelar tradisi turun temurun dalam menyambut turunnya injil untuk pertama kali di tanah Papua dimana sebagian hasil bumi yang dijualkan di pasar akan di sumbangkan ke salah satu gereja.

“Puji Tuhan kami ucapkan terima kasih kepada Bapak-bapak TNI yang berada di Pos Malagay, hasil bumi yang dijualkan di pasar habis terjual dan kami sangat terbantu. Semoga kebaikan yang dilakukan Bapak TNI di balas oleh Tuhan Yang Maha Esa,” ucap syukur Bapak Ben Kogoya.

Autentikasi : Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK

Berita Terkait

KAI Dukung Konektivitas di Jabodetabek Lewat LRT Jabodebek Guna Hadirkan Mobilitas yang Lebih Efisien
Personil Gabungan Kecamatan Sidareja Menggelar Operasi Pekat Prostitusi
Polres Tulungagung Berhasil Ungkap Peredaran Bahan Peledak Ilegal, 5 Tersangka dan 6 Kg Mesiu Diamankan
Kapolres Kediri Tinjau Gudang Bulog, Pastikan Stok Beras Aman Selama Ramadan
Viral Skandal Pengoplosan BBM Mega Korupsi Rp 1.000 Triliun : IAW Desak Hukuman Mati Bagi Para Pelaku
Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Menyerahkan Grand Prize Badai Emas Periode 3 Tahun 2024 Di Festival Ramadan Kota Depok
Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 14:06 WIB

Personil Gabungan Kecamatan Sidareja Menggelar Operasi Pekat Prostitusi

Jumat, 7 Maret 2025 - 12:03 WIB

Polres Tulungagung Berhasil Ungkap Peredaran Bahan Peledak Ilegal, 5 Tersangka dan 6 Kg Mesiu Diamankan

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:29 WIB

Kapolres Kediri Tinjau Gudang Bulog, Pastikan Stok Beras Aman Selama Ramadan

Rabu, 5 Maret 2025 - 22:09 WIB

Viral Skandal Pengoplosan BBM Mega Korupsi Rp 1.000 Triliun : IAW Desak Hukuman Mati Bagi Para Pelaku

Selasa, 4 Maret 2025 - 21:36 WIB

Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Menyerahkan Grand Prize Badai Emas Periode 3 Tahun 2024 Di Festival Ramadan Kota Depok

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Berita Terbaru