Tim Respatti Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya Semakin Masif Laksanakan PARAJOYO

- Jurnalis

Jumat, 7 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tim Respatti Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya menjumpai pemuda yang membawa minuman keras. Kemua pemuda tersebut diimbau untuk membuang isinya dan kembali ke rumahnya masing-masing karna sudah larut malam 

Tabloid Putra Pos | Surabaya – Tim Respatti Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya, tiap hari intens dan masif melaksanakan giat PARAJOYO, ” Patroli Ramadhan Aman Jogo Suroboyo “. 

Malam ini, Kamis 6 April 2023, dalam pelaksanaannya, Kasat Samapta Polrestabes Surabaya Kompol Teguh Santoso memimpin langsung anggotanya melakukan Patroli Para Joyo menyisir ruas jalan protokol, dan route awal patroli tersebut adalah di daerah perbatasan.

” Kami, tim Respatti Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya, mengawali Patroli Para Joyo di daerah perbatasan sesuai dengan arahan Bapak Kapolrestabes Surabaya, kita ikuti arahan belia,” kata Kompol Teguh, Jumat (7/4/2023), dalam keterangannya.

Dia mengatakan, saat timnya berpatroli menyisir Jalan Kapas Baru XI menjumpai segerombolan pemuda yang masih nongkrong. Pihaknya mengimbau segerombolan pemuda itu untuk segera kembali ke rumah masing – masing karena sudah larut malam.

” Kita imbau mereka untuk segera pulang ke rumah masing – masing karena sudah larut malam,” ucapnya.

Kemudian, petugas melanjutkan patrolinya menuju titik – titik yang telah ditentukan ( maping ). Dan saat menyisir Jalan Sidoyoso I, petugas menjumpai 3 pemuda membawa 2 botol minuman keras, kemudian petugas mengimbau mereka untuk membuang isi miras tersebut dan segera kembali ke rumah.

” Tiga pemuda yang kita imbau membuang isi miras tersebut kooperatif, ” jelas mantan Wakapolres Kediri Kota itu.

Lebih lanjut, Kompol Teguh mengungkapkan, kemudian petugas melanjutkan patrolinya. ” Saat kami, tim Respatti Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya, sampai di Jalan Mayjend Sungkono, kami menjumpai sejumlah pemuda yang akan balap liar,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, petugas kemudian membubarkan gerombolan pemuda yang hendak balap liar itu. Dan 3 orang serta 3 unit kendaraan bermotor R2 diamankan, lalu dibawa ke Kantor Polsek Wonokromo untuk dilakukan penindakan lebih lanjut.

” Dan 3 pemuda serta 3 motor kita amankan lalu kita bawa ke Kantor Polsek Wonokromo untuk dilakukan penindakan lebih lanjut,” tuturnya.

Lalu, lanjut Kompol Teguh Santoso mengungkapkan, petugas juga menjumpai sekelompok pemuda yang sedang melakukan Sahur on the Road. Oleh petugas, mereka semua diimbau agar segera pulang ke rumah masing – masing setelah melaksanakan kegiatan tersebut.

Dan, saat petugas hendak kembali ke Kantor Polrestabes Surabaya, di tengah perjalanan melihat ada seorang pemuda sedang mendorong motornya karena rantai pada motor yang dikendarainya itu putus.

Personel Tim Respatti Presisi Sat Samapta Polrestabes Surabaya membantu mendorong Unit kendaraan bermotor R2 seorang pemuda yang mengalami rantai putus

Lantaran iba, petugas menghampiri pemuda itu dan membantunya mendorong unit kendaraan bermotor R2 itu untuk mencari bengkel terdekat.

” Setelah menemukan bengkel terdekat, kemudian petugas melanjutkan perjalanan kembali ke Mapolres,” pungkasnya. (**Slamet Aldiawan, her )

Berita Terkait

KOMITMEN BERSIH NARKOBA, LAPAS CILEGON DIGANJAR PENGHARGAAN DI ACARA HARI SANTRI NASIONAL
SUKSES BESAR! LAPAS CILEGON MENANGKAN JEGGER CUP 2024 DENGAN GEMILANG
KPLP LAPAS CILEGON MANTAPKAN KESIAPSIAGAAN LEWAT PELATIHAN INTELIJEN DAN PENGAMANAN DITJEN PAS
Maryami Warga Desa Senanghati Gugat Rp 1 Miliar: Kasus Pemindahan Lokasi Pembangunan SPAM di Lebak Selatan
Kunjungan Kerja di Lapas Cilegon, Kakanwil Banten Apresiasi Sistem Keamanan Maximum Security
Oknum mengaku Wartawan Tanpa ID Card dan Surat Tugas Resahkan Gowa, Cemarkan Citra Jurnalistik
Ketua Relawan Anies DPD Aceh Timur dan Ketua DPW Anies Aceh Ajak Seluruh Masyarakat Aceh Menangkan Pasangan Cagub Aceh Bustami – Syeh Fadil
Demokrasi Pilkada di Aceh Tercoreng , Lagi-lagi APK Cagub Aceh No 1 Bustami-Fadhil Dibakar OTK  
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:44 WIB

KOMITMEN BERSIH NARKOBA, LAPAS CILEGON DIGANJAR PENGHARGAAN DI ACARA HARI SANTRI NASIONAL

Minggu, 20 Oktober 2024 - 04:00 WIB

SUKSES BESAR! LAPAS CILEGON MENANGKAN JEGGER CUP 2024 DENGAN GEMILANG

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 12:11 WIB

KPLP LAPAS CILEGON MANTAPKAN KESIAPSIAGAAN LEWAT PELATIHAN INTELIJEN DAN PENGAMANAN DITJEN PAS

Jumat, 18 Oktober 2024 - 08:49 WIB

Maryami Warga Desa Senanghati Gugat Rp 1 Miliar: Kasus Pemindahan Lokasi Pembangunan SPAM di Lebak Selatan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:37 WIB

Kunjungan Kerja di Lapas Cilegon, Kakanwil Banten Apresiasi Sistem Keamanan Maximum Security

Senin, 14 Oktober 2024 - 22:33 WIB

Oknum mengaku Wartawan Tanpa ID Card dan Surat Tugas Resahkan Gowa, Cemarkan Citra Jurnalistik

Senin, 14 Oktober 2024 - 17:50 WIB

Ketua Relawan Anies DPD Aceh Timur dan Ketua DPW Anies Aceh Ajak Seluruh Masyarakat Aceh Menangkan Pasangan Cagub Aceh Bustami – Syeh Fadil

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 18:28 WIB

Demokrasi Pilkada di Aceh Tercoreng , Lagi-lagi APK Cagub Aceh No 1 Bustami-Fadhil Dibakar OTK  

Berita Terbaru