Terra Drone Indonesia Berikan Pelatihan dan Sertifikasi Remote Pilot untuk PT BintangDelapan Mineral

- Jurnalis

Kamis, 13 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Morowali, Sulawesi Tengah – Terra Drone Indonesia telah melaksanakan pelatihan drone dan sertifikasi remote pilot untuk PT BintangDelapan Mineral, perusahaan tambang yang berlokasi di Morowali. Program pelatihan ini diselenggarakan untuk tujuan meningkatkan kompetensi dalam pengoperasian drone yang nantinya dapat diaplikasikan pada kegiatan operasional tambang mereka.

Pelatihan dilakukan dengan metode gabungan, yaitu online dan offline. Sesi online difokuskan pada pemberian materi teori, seperti regulasi penggunaan drone dan dasar-dasar keselamatan operasional, dll. Sementara itu, sesi offline mencakup praktik lapangan dan ujian sertifikasi yang dilaksanakan langsung di area kerja tambang PT BintangDelapan Mineral di Morowali, Sulawesi Tengah.

Sertifikasi remote pilot memiliki peran penting bahkan jika drone hanya digunakan di area kerja. Sertifikasi memastikan bahwa operator memiliki kemampuan teknis dan pemahaman yang memadai tentang pengoperasian drone secara aman dan efisien. Hal ini sangat krusial di lingkungan tambang yang memiliki risiko tinggi, seperti medan yang sulit dijangkau dan aktivitas alat berat yang padat. Dengan sertifikasi, perusahaan juga dapat menunjukkan kepatuhan terhadap regulasi penerbangan dan menjaga standar keselamatan kerja.

Sesi praktik pengoperasian ​drone di pelatihan dan sertifikasi remote pilot untuk PT BintangDelapan Mineral

Kini sudah banyak perusahaan tambang yang mengadopsi teknologi drone untuk berbagai kebutuhan operasional. Penggunaan drone telah terbukti membantu dalam pemetaan area tambang, inspeksi infrastruktur, dan pemantauan stok material dengan lebih cepat dan akurat. Tidak hanya itu, perusahaan tambang juga mulai mengembangkan program pelatihan internal untuk melatih karyawan mereka agar mampu mengoperasikan drone secara mandiri.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia melalui Keputusan Nomor 301.K/MB.01/MEM.B/2022 tentang Rencana Pengelolaan Mineral dan Batubara Nasional Tahun 2022-2027 menyebutkan pentingnya mendorong penguasaan dan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan digitalisasi di bidang pertambangan, salah satunya seperti penggunaan pesawat tanpa awak (drone) dalam pemetaan kemajuan tambang, pemantauan lubang bekas tambang, pemantauan kegiatan reklamasi dan pasca tambang, serta berbagai kegiatan lainnya. 

Rifqi F Azhar, Head of Training Terra Drone Indonesia, menyatakan, “Kami senang dapat dipercaya untuk memberikan pelatihan ini. Diharapkan melalui pelatihan ini para peserta pelatihan yang bersertifikasi dapat memanfaatkan drone semaksimal mungkin untuk mempermudah pekerjaan di lapangan dengan lebih efisien dan aman.”

Melalui program pelatihan dan sertifikasi, Terra Drone Indonesia terus berupaya membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia meningkatkan kompetensi sumber daya manusia dalam pengoperasian drone. Langkah ini sejalan dengan visi Terra Drone untuk mendorong penerapan teknologi modern yang aman dan efisien di berbagai sektor.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Inovasi Tokenisasi: Cara Baru Mengubah Dunia Investasi Real Estate
Pelanggan Sebut Taksi Listrik Evista yang Terbaik
APCO Digital Twin: Visualisasi Real-Time & Monitoring Cerdas untuk Optimalisasi Aset
Transformasi Teknologi Pergudangan : CitoXpress Perbarui Armada Material Handling Menuju Logistik Hijau
VRITIMES dan Spiritnesia.com Jalin Kerja Sama Strategis untuk Meningkatkan Distribusi Konten Berkualitas
Bitcoin di Bulan Ramadan: Tren Harga Naik atau Turun?
VCGamers Tebar Diskon Top Up Game Hingga 50% Selama Bulan Ramadhan
Servis Apa Saja yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum Menjual Mobil
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Maret 2025 - 00:31 WIB

Inovasi Tokenisasi: Cara Baru Mengubah Dunia Investasi Real Estate

Rabu, 5 Maret 2025 - 21:08 WIB

Pelanggan Sebut Taksi Listrik Evista yang Terbaik

Rabu, 5 Maret 2025 - 16:53 WIB

Transformasi Teknologi Pergudangan : CitoXpress Perbarui Armada Material Handling Menuju Logistik Hijau

Rabu, 5 Maret 2025 - 16:42 WIB

VRITIMES dan Spiritnesia.com Jalin Kerja Sama Strategis untuk Meningkatkan Distribusi Konten Berkualitas

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:49 WIB

Bitcoin di Bulan Ramadan: Tren Harga Naik atau Turun?

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:17 WIB

VCGamers Tebar Diskon Top Up Game Hingga 50% Selama Bulan Ramadhan

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:12 WIB

Servis Apa Saja yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum Menjual Mobil

Rabu, 5 Maret 2025 - 14:44 WIB

Transformasi Dunia Kerja dengan AI: Telkom Indonesia dan SuratPlus Dorong Literasi Digital di Kalangan Pelajar

Berita Terbaru

Uncategorized

Kamis, 6 Mar 2025 - 00:24 WIB

Bisnis

Pelanggan Sebut Taksi Listrik Evista yang Terbaik

Rabu, 5 Mar 2025 - 21:08 WIB