Sidak Satgas Pangan Polres Nganjuk Temukan Minyak Goreng Kemasan Berkurang Isi

- Jurnalis

Rabu, 12 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Nganjuk – Satgas Pangan Polres Nganjuk menggelar inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah toko dan depo minyak goreng di Pasar Wage, Nganjuk, Rabu (12/3/2025).

Langkah ini dilakukan untuk memastikan produk minyak goreng kemasan sesuai dengan standar yang tertera pada label serta melindungi konsumen dari potensi kecurangan serta memastikan hak-hak mereka tetap terjaga.

Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa pengawasan ini bertujuan untuk menjamin hak-hak konsumen dan mencegah praktik yang merugikan masyarakat.

Petugas melakukan pengecekan langsung terhadap beberapa merek minyak goreng kemasan dan menemukan bahwa minyak goreng kemasan botol merek Minyakita mengalami pengurangan isi sekitar 20 mililiter dari ukuran yang tertera.

“Ini tentu merugikan konsumen dan akan kami tindaklanjuti bersama instansi terkait,” ujarnya.

Kasat Reskrim Polres Nganjuk AKP Julkifli Sinaga, S.I.K., M.H. menambahkan bahwa sampel minyak goreng yang diperiksa telah diamankan untuk diuji lebih lanjut.

“Kami akan terus melakukan pengawasan dan menelusuri asal produk serta memastikan produsen mematuhi standar yang telah ditetapkan,” jelasnya.

Selain pengecekan di lapangan, Satgas Pangan Polres Nganjuk juga akan memastikan distribusi produk sesuai ketentuan serta menindak tegas jika ditemukan indikasi pelanggaran lebih lanjut.

Masyarakat diimbau untuk lebih teliti dalam membeli minyak goreng kemasan, termasuk memeriksa segel dan memastikan isinya sesuai sebelum digunakan.

Jika menemukan indikasi kecurangan, masyarakat diminta segera melaporkan kepada pihak berwenang agar dapat segera ditindaklanjuti.

Dengan adanya sidak ini, Polres Nganjuk menegaskan komitmennya dalam mengawal kestabilan pangan serta melindungi masyarakat dari potensi kerugian akibat praktik dagang yang tidak jujur. (Slamet aldiawan)

Berita Terkait

Cara Polisi Kediri Kota yang Dipimpin Kabag Ops Redam Emosi dan Kekecawaan Persikmania di Mess Pemain, Ada Apa ?
Polres Kediri Kota Melakukan Operasi Gabungan Cipta Kondisi Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah/ 2025 Masehi
Koramil 03/Tanjung Priok Berbagi Berkah Ramadhan dengan Pembagian Takjil
Operasi Pekat 2025 Selama 12 Hari, Polres Kediri Kota Amankan 21 Tersangka Dari Berbagai Kasus Kejahatan
Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
Ramadhan Berkah, Polres Jember Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim
Safari Ramadhan, Polres Ngawi Beri Bantuan ke Panti Asuhan Al Munawaroh
Kapolsek Pesantren Pimpin Pengamanan ‘ Ngabuburit ‘ Penjualan Takjil Jelang Berbuka Puasa
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:32 WIB

Cara Polisi Kediri Kota yang Dipimpin Kabag Ops Redam Emosi dan Kekecawaan Persikmania di Mess Pemain, Ada Apa ?

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:58 WIB

Sidak Satgas Pangan Polres Nganjuk Temukan Minyak Goreng Kemasan Berkurang Isi

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:47 WIB

Polres Kediri Kota Melakukan Operasi Gabungan Cipta Kondisi Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah/ 2025 Masehi

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:53 WIB

Koramil 03/Tanjung Priok Berbagi Berkah Ramadhan dengan Pembagian Takjil

Senin, 10 Maret 2025 - 22:27 WIB

Operasi Pekat 2025 Selama 12 Hari, Polres Kediri Kota Amankan 21 Tersangka Dari Berbagai Kasus Kejahatan

Senin, 10 Maret 2025 - 13:36 WIB

Maknai Berkah di Bulan Ramadan, Kapolres Kediri Kota Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan

Senin, 10 Maret 2025 - 09:47 WIB

Ramadhan Berkah, Polres Jember Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Senin, 10 Maret 2025 - 09:44 WIB

Safari Ramadhan, Polres Ngawi Beri Bantuan ke Panti Asuhan Al Munawaroh

Berita Terbaru

Uncategorized

Ditlantas Polda Jatim Bagikan Takjil Gratis di Bulan Ramadan

Rabu, 12 Mar 2025 - 21:10 WIB