Polsek Mojoroto Gelar Jumat Curhat di Warkop 68

- Jurnalis

Jumat, 4 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Kediri Kota – Polsek Mojoroto dipimpin Kapolsek Kompol Ernawan melaksanakan kegiatan bertajuk ‘ Jumat Curhat ‘ di Warkop 68 Lingkungan Kelurahan Lirboyo, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur, Jumat (4/10/2024).

Hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Mojoroto Kompol Ernawan, Wakapolsek AKP Wilu S, Kepala kelurahan Lirboyo Adi Purboyo, Kanit dan Panit Polsek Mojoroto, Ketua Rw. 02 Seger, Ketua Rt. 04 Rw 02 Yofi, ⁠Ketua Rt. 02 Rw 02 Kasam dan ⁠Warga Rw. 02

Dalam pelaksanaan kegiatan yang merupakan salah satu program unggulan dari Kapolri itu, warga masyarakat yang hadir sangat antusias berdialog langsung dengan pihak kepolisian mengenai berbagai hal, baik mengenai isu keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah tersebut, maupun hal lainnya yang menjadi ranahnya Satuan Lalu Lintas, serta masalah terkait PPA

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Mojoroto Kompol Ernawan memperkenalkan dirinya kepada warga setempat, mengingat dirinya adalah pejabat baru dalam lingkup jajaran Polres Kediri Kota.

Dalam sambutannya, mantan Kabag Log Polres Trenggalek itu juga menyampaikan imbauan kamtibmas, serta masalah krusial lainnya.

” Kami mengimbau untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masing-masing serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang berpotensi menimbulkan konflik,” ujar Kapolsek Mojoroto.

Dalam sesi dialog, salah seorang warga bertanya kepada pihak Kepolisian tentang 2 hal, yakni :

  1. Cara pembuatan sim dan sudah 2 kali mengikuti tes tidak lulus, mohon saran supaya lulus bagaimana?
  2.  Terkait masalah PPA kenapa pelaporannya harus ke Polres ?

Menanggapi pertanyaan salah seorang warga itu, Kapolsek Mojoroto mengatakan, tahapan pembuatan SIM memang sulit dan rumit, ketika dinyatakan tidak lulus ada beberapa solusi mungkin bisa ikut kursus dulu, dan belajar dulu, karena apabila tidak paham terkait peraturan lalu lintas maka akan berdampak buruk bagi pengendara tersebut.

” Yang mengajukan SIM harus harus benar-benar memahami peraturan lalu lintas beserta rambu- rambu lalu lintas,” ujar Kapolsek Mojoroto.

Menanggapi pertanyaan ke 2, perwira satu melati ini mengatakan, dikarenakan Polsek tidak ada unit PPA.

” Dalam penanganan kasus PPA maka penangananya harus di Polres, karena masalah tersebut adalah prioritas,” pungkasnya. (**Slamet Aldiawan/ Aldi )

Berita Terkait

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025
Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi
Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!
Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah
Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:29 WIB

Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:45 WIB

Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:38 WIB

Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah

Rabu, 26 Februari 2025 - 22:20 WIB

Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional

Berita Terbaru

Bisnis

Cardano Naik 60%, Tapi Apa Bisa Bertahan di Atas $1?

Selasa, 4 Mar 2025 - 17:00 WIB