Polri Lakukan Penelitian untuk Tangani Kejahatan di Media Online

- Jurnalis

Senin, 17 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Dalam upaya memperkuat keamanan digital, Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri menggelar penelitian bertajuk “Melindungi Masyarakat Digital: Peran Polri dalam Menanggulangi Kejahatan pada Media Online”. Penelitian ini bertujuan untuk memahami serta merumuskan strategi yang lebih efektif dalam menghadapi ancaman kejahatan di dunia maya, Makassar, 17 Maret 2025.

Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi digital pasca pandemi COVID-19, masyarakat semakin bergantung pada media online dalam berbagai aspek kehidupan. Namun, kemajuan ini juga membawa tantangan baru, termasuk meningkatnya kejahatan siber yang dapat mengancam keamanan individu hingga stabilitas nasional. Oleh karena itu, Polri memegang peranan penting dalam mencegah, mendeteksi, dan menangani berbagai bentuk kejahatan di ranah digital.

Sebagai bagian dari penelitian ini, Tim Puslitbang Polri melakukan pengumpulan data di berbagai wilayah Indonesia, salah satunya di Sulawesi Selatan. Pada Senin (17/3), tim yang dipimpin oleh Kombes Pol. Rido Rolly Maruli Parsaoran Purba, S.I.K., M.H., bersama anggota tim AKBP Meirina Mushliha, S.E., S.I.K., Pembina Utama Dr. Sarah Nuraini Siregar, S.IP., M.Si., dan Ipda Ajeng Hananingrum, S.Stat., melaksanakan pengambilan data di Polda Sulawesi Selatan. Kehadiran tim diterima langsung oleh Wakapolda Sulsel, Brigjen Pol. Nasri, S.I.K., M.H.

Selanjutnya, penelitian juga dilakukan di Polrestabes Makassar, di mana tim diterima oleh Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol. Arya Perdana, S.H., S.I.K., M.Si. Pengumpulan data ini menjadi bagian dari langkah strategis dalam memahami pola kejahatan di media online serta mengevaluasi efektivitas upaya penanggulangan yang telah dilakukan.

Diharapkan, hasil penelitian ini dapat menghasilkan rekomendasi strategis dan teknis bagi pimpinan Polri dalam menyusun kebijakan yang lebih optimal dalam menghadapi kejahatan digital. Dengan adanya penelitian ini, Polri berkomitmen untuk terus meningkatkan perlindungan terhadap masyarakat dalam menghadapi tantangan keamanan di era digital.

(Surniyanti)

Berita Terkait

Kapolda Sulsel Irjen Pol Rusdi Hartono Hadiri Peresmian 20 SPPG dalam Mendukung Program Makan Bergizi Gratis
Bunda Teti Rohatiningsih, Sampaikan Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis
BGN Apresiasi Polri Bangun SPPG, Sebut Kualitasnya Berstandar Tinggi
Kapolri: Polri Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Rekrut Bakomsus di Bidang Gizi dan Akuntansi
Gerak Nyata Polri Wujudkan Asta Cita, 20 SPPG Siap Distribusikan MBG
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolri Resmikan Operasional SPPG Polri
Unit Reskrim Polsek Gurah Menangkap Pemuda Membawa Sajam
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolri Resmikan Operasional SPPG Polri
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 21:36 WIB

Polri Lakukan Penelitian untuk Tangani Kejahatan di Media Online

Senin, 17 Maret 2025 - 21:12 WIB

Kapolda Sulsel Irjen Pol Rusdi Hartono Hadiri Peresmian 20 SPPG dalam Mendukung Program Makan Bergizi Gratis

Senin, 17 Maret 2025 - 17:15 WIB

Bunda Teti Rohatiningsih, Sampaikan Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis

Senin, 17 Maret 2025 - 15:32 WIB

BGN Apresiasi Polri Bangun SPPG, Sebut Kualitasnya Berstandar Tinggi

Senin, 17 Maret 2025 - 15:10 WIB

Kapolri: Polri Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Rekrut Bakomsus di Bidang Gizi dan Akuntansi

Senin, 17 Maret 2025 - 15:05 WIB

Gerak Nyata Polri Wujudkan Asta Cita, 20 SPPG Siap Distribusikan MBG

Senin, 17 Maret 2025 - 14:56 WIB

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolri Resmikan Operasional SPPG Polri

Senin, 17 Maret 2025 - 13:51 WIB

Unit Reskrim Polsek Gurah Menangkap Pemuda Membawa Sajam

Berita Terbaru

Uncategorized

Polri Lakukan Penelitian untuk Tangani Kejahatan di Media Online

Senin, 17 Mar 2025 - 21:36 WIB