Polresta Malang Kota Gelar Rikkes Pastikan Kesehatan Personel Pengamanan Pilkada 2024

- Jurnalis

Kamis, 31 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Kota Malang – Dalam rangka menjamin kelancaran Pilkada Kota Malang 2024, Polresta Malang Kota tidak hanya mengedepankan aspek pengamanan, namun juga menyiapkan pelayanan kesehatan bagi personel yang terlibat.

Seluruh personel yang tergabung dalam pengamanan Pemilu diwajibkan menjalani pemeriksaan kesehatan (Rikkes) sebelum diterjunkan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Kasi Dokkes Polresta Malang Kota drg. Akhmadi Prabowo, MMRS yang bertanggung jawab Kesehatan Personel memimpin pemeriksaan Kesehatan (Rikkes) di Klinik Pratama Polresta Malang Kota di Jl. Pahlawan Trip. (Selasa, 30/10)

drg. Akhmadi menyampaikan bahwa rikkes ini bertujuan untuk memastikan kesiapan fisik seluruh personel dalam pengamanan Pilkada.

“Personel yang sehat akan memberikan pelayanan dan pengamanan yang optimal, Pemeriksaan kesehatan rutin ini adalah langkah preventif agar setiap petugas bisa menjalankan tugasnya dengan baik,” ungkap dr Akhmadi.

Sebanyak 289 personel Polresta Malang Kota, yang tergabung dalam Operasi Mantap Brata Semeru 2024, mengikuti pemeriksaan kesehatan.

Hal ini sebagai bagian dari kesiapan untuk mengamankan seluruh tahapan Pemilu yang berlangsung selama 222 hari hingga proses Pilkada Kota Malang 2024 berakhir.

Semua personel diperiksa oleh tim Kesehatan Klinik Pratama dibantu Dokkes Polresta dan tenaga medis dari RS Bhayangkara Hasta Brata Kota Batu.

Pemeriksaan Kesehatan personel ini, mulai pemeriksaan fisik, laboratorium sederhana, pemeriksaan elektrokardiogram (EKG), serta pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut serta setiap anggota juga diberikan multivitamin untuk menjaga daya tahan tubuh selama bertugas.

Dari 289 personel yang menjalani pemeriksaan, sebanyak 1 personel dirujuk ke RS Bhayangkara Hasta Brata untuk mendapatkan pengobatan lanjutan.

“Langkah tersebut menunjukkan keseriusan Polresta Malang Kota dalam menjalankan tugasnya menjaga ketertiban dan keamanan Pilkada, sambil tetap memperhatikan kesejahteraan fisik personel,” pungkas dr Akhmadi.

Polresta Malang Kota berharap seluruh proses Pilkada dapat berjalan aman dan lancar, dengan partisipasi personel yang sehat dan siap menjalankan tugas pengamanan secara optimal demi stabilitas dan keamanan Kota Malang selama tahapan Pemilu 2024. (*Slamet Aldiawan/ Aldi )

Penulis : Slamet Aldiawan/ Aldi/ Aldolt

Sumber Berita : Humas Polri

Berita Terkait

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025
Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!
Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional
Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan
Polsek Pesantren Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari di Pekarangan KWT Bangun Sejahtera
Polsek Gampengrejo Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:29 WIB

Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:45 WIB

Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!

Rabu, 26 Februari 2025 - 22:20 WIB

Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional

Selasa, 25 Februari 2025 - 18:36 WIB

Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan

Senin, 24 Februari 2025 - 16:59 WIB

Polsek Pesantren Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari di Pekarangan KWT Bangun Sejahtera

Senin, 24 Februari 2025 - 14:40 WIB

Polsek Gampengrejo Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari

Berita Terbaru

Bisnis

Cardano Naik 60%, Tapi Apa Bisa Bertahan di Atas $1?

Selasa, 4 Mar 2025 - 17:00 WIB