Polres Kediri Kota Gelar Rakor Pengamanan Peringatan 1 Suro dan Suran Agung

- Jurnalis

Rabu, 5 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Kediri Kota – Sudah menjadi tradisi menyambut 1 Muharram, perguruan pencak silat dengan menggelar Suro Agung. Dengan hal tersebut Polres Kediri Kota menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan beberapa Instansi terkait serta pengurus pencak silat yang ada di Kota Kediri. Rabu (05/07/2023).

Hadir dalam rapat koordinasi (Rakor) dari TNI, Wakapolres Kediri Kota, PJU Polres Kediri Kota, Pemerintahan Kota Kediri, Kabupaten Kediri, Satpol PP Kota Kediri, Satpol PP Kab Kediri, Danramil Kota, Pesantren serta Danramil Mojoroto serta pengurus Perguruan silat yang ada di wilayah hukum Polres Kediri Kota.

Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si. menjelaskan pihaknya mengundang ketua IPSI dan juga dari pengurus pencak silat yang ada untuk koordinasi terkait tradisi Suroan dan Suran Agung yang biasanya diselenggarakan pada bulan Suro atau Muharam.

Rakor ini dikandung maksud kita betul betul menyiapkan kesiapan kita untuk menghadapi kegiatan Suro Agung ini bisa berjalan dengan tertib, aman , lancar serta sukses mari kita sama sama bekerja, jelas AKBP Teddy.

“Selama ini tidak ada konflik antar perguruan silat tetapi yang ada personal,tindakan yang dilakukan tindakan personal malah personal itu mengkait kaitkan dengan perguruan silat, maka dari itu bagi yang melanggar hukum akan kami tindak tegas”, terang Kopolres

Situasi Wilayah hukum Polres Kediri Kota saat ini sangat kondusif, ini berkat peran bersar dari masyarakat, mari kita jaga dan rawat bersama

Lebih lanjut AKBP Teddy mengatakan, Sesuai hasil rakor bersama di Polda untuk acara suran di pusatkan di Madiun. Dan untuk yang berangkat ke Madiun hanya pengurusnya saja, serta tidak ada pergeseran dari Kota Kediri ke Madiun

“Kami juga meminta agar Ketua Cabang masing-masing untuk segera memberikan sosialisasi kepada pengurus di bawahnya atau ketua ranting-ranting agar tidak ada pergeseran ke Madiun,”jelas Kapolres.

Kami menghimbau untuk yang perwakilan yang berangkat nanti sebaiknya di beri surat tugas supaya bisa memudahkan pengecekan petugas dilapangan dan disarankan menggunakan sarana roda 4 demi keselamatan berlalu lintas dijalan, pungkas AKBP Teddy. (**Slamet Aldiawan/ Aldi )

Penulis : Slamet Aldiawan/ Aldi

Sumber Berita : Kasi Humas Polres Kediri Kota

Berita Terkait

Parkir Sembarangan, Satlantas Polres Kediri Kota Kembali Tindak Pengemudi di Jalan Yos sudarso
Unit Kamsel Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Sosialisasi Keselamatan Berkendara di Pasar Hewan
Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Di Depan Mapolres Kediri, Personel Satlantas Bagikan Ratusan Takjil kepada Pengendara untuk Berbuka Puasa
Kapolres Kediri Imbau Warga Jaga Kamtibmas Selama Bulan Ramadhan 2025
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polsek Gampengrejo Bagi Takjil Bagi Pengguna Jalan yang Melintas
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 20:47 WIB

Parkir Sembarangan, Satlantas Polres Kediri Kota Kembali Tindak Pengemudi di Jalan Yos sudarso

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Senin, 3 Maret 2025 - 12:45 WIB

Di Depan Mapolres Kediri, Personel Satlantas Bagikan Ratusan Takjil kepada Pengendara untuk Berbuka Puasa

Senin, 3 Maret 2025 - 11:53 WIB

Kapolres Kediri Imbau Warga Jaga Kamtibmas Selama Bulan Ramadhan 2025

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Minggu, 2 Maret 2025 - 14:48 WIB

Polsek Gampengrejo Bagi Takjil Bagi Pengguna Jalan yang Melintas

Minggu, 2 Maret 2025 - 14:45 WIB

Polres Kediri Kota Gelar Apel Cipta Kondisi, 77 Pelanggar Ditindak dalam Razia Multi Sasaran

Berita Terbaru