Polres Blitar Kota Bersama Tim Jatanras Polda Jatim Memburu Perampok di Rumah Dinas Wali Kota Blitar

- Jurnalis

Selasa, 13 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tabloid Putra Pos | Blitar – Polres Blitar Kota diback up Tim Jatanras Polda Jatim memburu komplotan perampok Rumah Dinas Wali Kota Blitar di Jalan Sudanco Supriyadi, Sananwetan, Kota Blitar, yang terjadi pada Senin (12/12/2022) dini hari. 

Direktur Ditreskrimum Polda Jatim, Kombes Pol Totok Suharyanto mengatakan, Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim ikut menyelidiki dan mengejar para pelaku aksi pencurian disertai kekerasan tersebut. 

Kini, pihaknya sedang melakukan serangkaian tahapan penyelidikan lanjutan, termasuk olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi. 

“Tim Jatanras Polda Jatim backup penyelidikan Polres Blitar Kota,” ujar Direktur Ditreskrimum Polda Jatim, Kombes Pol Totok Suharyanto

Untuk diketahui sebelumnya bahwa, rumah dinas Wali kota Blitar di Jl Sudanco Supriyadi, kota Blitar, dirampok, Senin (12/12/2022) dini hari. 

Dalam kejadian perampokan itu, Walikota Blitar, Santoso dan istrinya serta penjaga wisma walikoya sempat disekap oleh pelaku. 

“Tadi pagi, setelah waktu subuh, ada informasi terjadi pencurian dengan kekerasan di Rumah Dinas Wali Kota Blitar. Sekarang kami masih olah TKP,” kata Kapolres Blitar kota, AKBP Argowiyono. 

AKBP Argowiyono menjelaskan pelaku menyekap Wali Kota Blitar, Santoso bersama istri dan tiga anggota Satpol PP yang berjaga di rumah Dinas. 

Wali Kota bersama istri dan tiga penjaga diikat dan dilakban mulutnya. Pelaku saat itu masuk dari pintu sebelah barat dan langsung menyekap tiga penjaga di pos penjagaan.

Setelah itu, pelaku masuk ke dalam rumah dinas dan menyekap Wali Kota bersama istri di kamar. 

“Pelaku sempat menyekap beliau (Wali Kota bersama istri) dan tiga penjaga. Tapi, kondisi Wali Kota dan istri saat ini baik-baik saja,” ujar AKBP Argowiyono.

AKBP Argowiyono juga menyampaikan Polres Blitar Kota saat ini dibackup tim dari Ditreskrimum Polda Jatim untuk melakukan olah TKP di Rumah Dinas Wali Kota Blitar. 

“Kami saat ini dibackup tim dari Polda Jatim untuk melakukan olah TKP,” pungkasnya.

Pewarta : Slamet Aldiawan, dan Hernowo A.M

Berita Terkait

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa
Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon
Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum
Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur
Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman
Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman
Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:58 WIB

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis

Kamis, 21 November 2024 - 11:36 WIB

MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa

Kamis, 21 November 2024 - 03:40 WIB

Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon

Senin, 18 November 2024 - 20:50 WIB

Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum

Sabtu, 16 November 2024 - 11:44 WIB

Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur

Jumat, 15 November 2024 - 23:04 WIB

Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman

Jumat, 15 November 2024 - 16:00 WIB

Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim

Berita Terbaru

Bisnis

Cara Menghitung Masa Subur setelah Haid agar Tidak Hamil

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:35 WIB