Polisi Jaga Perayaan Ibadah Kamis Putih di Gereja Katolik St. Vincentius A Paulo Kota Kediri

- Jurnalis

Jumat, 7 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Suasana perayaan Ibadah Kamis Putih di dalam
 gereja Katolik St Vincentius A Paulo Kota Kediri Jawa Timur, pada Kamis malam (6/4/2023)

Tabloid Putra Pos | Kediri – Aparat Polsek Mojoroto Polres Kediri Kota melakukan pengamanan saat jemaat Gereja Katolik St. Vincentius A Paulo Kota Kediri melakukan ibadah perayaan Kamis Putih.

Kepala Kepolisian Sektor Mojoroto Kompol Mukhlason, Kamis (6/4/2023), mengatakan, pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi para jemaat saat melakukan ibadah perayaan Kamis Putih.

” Pengamanan Perayaan ibadah Kamis Putih yang dilaksanakan pada hari ini, Kamis malam 4 April 2023, untuk memberikan rasa aman kepada saudara-saudara kita yang sedang menjalankan ibadah,” ujarnya.

Ia mengatakan, pengamanan di Gereja Katolik St. Vincentius A Paulo yang berlokasi di Jalan Veteran No.03 Kecamatan Mojoroto Kota Kediri itu dipimpinnya langsung. 

Tidak hanya mengecek personelnya yang melaksanakan pengamanan perayaan Kamis Putih, Kapolsek Mojoroto juga mengontrol langsung situasi Gereja Katolik St. Vincentius A Paulo.

Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason dan anggotanya lakukan penjagaan dan pengamanan acara perayaan Ibadah Kamis Putih di Gereja Katolik St Vincentius A Paulo Kota Kediri Jawa Timur pada Kamis malam (6/4/203)

Sementara itu, di lain pihak, pengkhotbah perayaan ibadah Kamis Putih di Gereja Katolik St Vincentius A Paulo, Romo Damar mengatakan, jemaat yang hadir dalam perayaan Ekaristi Kamis Putih kurang lebih 2 ribu jemaat. 

” Adapun thema kita kali ini adalah, Harus bangga akan salib Tuhan kita Yesus Kristus, Pohon keselamatan, kehidupan dan kebangkitan kita, sumber penebusan dan pembebasan kita,” katanya.

Romo Damar menambahkan, Hari Kamis Putih merupakan perayaan kenangan Perjamuan Malam terakhir Yesus bersama para murid-Nya. 

“Perjamuan itu simbol penyerahan hidup-Nya yang total, tubuh dan darah-Nya diberikan demi keselamatan murid-murid-Nya serta Pembasuhan oleh Yesus kepada Murid – Muridnya sebagai bentuk Kasih Sayang dan Cinta,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Kamis Putih merupakan awal Trihari Suci menuju Hari Raya Paskah. Dikutip dari gereja Kalasan.org, Kamis Putih atau dalam bahasa lain disebut juga dengan istilah “Maundy Thursday” atau “Holy Thursday” merupakan salah satu hari terpenting dalam kalender liturgi gereja Katholik sebagai salah satu bagian dari Tri Hari Suci atau Hari Raya Pekan Suci yang terdiri dari Kamis Putih, Jumat Agung dan Paskah. 

” Hari Kamis Putih merupakan tradisi yang dirayakan oleh umat gereja Kristen dan Katholik di seluruh dunia untuk memperingati Perjamuan Malam terakhir Tuhan Yesus bersama para murid-Nya sebelum Ia diserahkan untuk disalibkan,” tulis dalam gerejakalasan.org tersebut. (**Slamet Aldiawan, her )

Berita Terkait

KOMITMEN BERSIH NARKOBA, LAPAS CILEGON DIGANJAR PENGHARGAAN DI ACARA HARI SANTRI NASIONAL
SUKSES BESAR! LAPAS CILEGON MENANGKAN JEGGER CUP 2024 DENGAN GEMILANG
KPLP LAPAS CILEGON MANTAPKAN KESIAPSIAGAAN LEWAT PELATIHAN INTELIJEN DAN PENGAMANAN DITJEN PAS
Maryami Warga Desa Senanghati Gugat Rp 1 Miliar: Kasus Pemindahan Lokasi Pembangunan SPAM di Lebak Selatan
Kunjungan Kerja di Lapas Cilegon, Kakanwil Banten Apresiasi Sistem Keamanan Maximum Security
Oknum mengaku Wartawan Tanpa ID Card dan Surat Tugas Resahkan Gowa, Cemarkan Citra Jurnalistik
Ketua Relawan Anies DPD Aceh Timur dan Ketua DPW Anies Aceh Ajak Seluruh Masyarakat Aceh Menangkan Pasangan Cagub Aceh Bustami – Syeh Fadil
Demokrasi Pilkada di Aceh Tercoreng , Lagi-lagi APK Cagub Aceh No 1 Bustami-Fadhil Dibakar OTK  
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:44 WIB

KOMITMEN BERSIH NARKOBA, LAPAS CILEGON DIGANJAR PENGHARGAAN DI ACARA HARI SANTRI NASIONAL

Minggu, 20 Oktober 2024 - 04:00 WIB

SUKSES BESAR! LAPAS CILEGON MENANGKAN JEGGER CUP 2024 DENGAN GEMILANG

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 12:11 WIB

KPLP LAPAS CILEGON MANTAPKAN KESIAPSIAGAAN LEWAT PELATIHAN INTELIJEN DAN PENGAMANAN DITJEN PAS

Jumat, 18 Oktober 2024 - 08:49 WIB

Maryami Warga Desa Senanghati Gugat Rp 1 Miliar: Kasus Pemindahan Lokasi Pembangunan SPAM di Lebak Selatan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:37 WIB

Kunjungan Kerja di Lapas Cilegon, Kakanwil Banten Apresiasi Sistem Keamanan Maximum Security

Senin, 14 Oktober 2024 - 22:33 WIB

Oknum mengaku Wartawan Tanpa ID Card dan Surat Tugas Resahkan Gowa, Cemarkan Citra Jurnalistik

Senin, 14 Oktober 2024 - 17:50 WIB

Ketua Relawan Anies DPD Aceh Timur dan Ketua DPW Anies Aceh Ajak Seluruh Masyarakat Aceh Menangkan Pasangan Cagub Aceh Bustami – Syeh Fadil

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 18:28 WIB

Demokrasi Pilkada di Aceh Tercoreng , Lagi-lagi APK Cagub Aceh No 1 Bustami-Fadhil Dibakar OTK  

Berita Terbaru