Pesan Kasad : Jadilah Perwira yang Profesional dan Pemimpin yang Visioner

- Jurnalis

Kamis, 30 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos.JAKARTA,- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., berpesan kepada Taruna/Taruni Akademi Militer Tingkat IV untuk meningkatkan kualitas diri dan daya saing individu agar dapat menjawab tantangan zaman sebagai perwira yang profesional, andal, memiliki integritas tinggi dan karakter yang kuat dalam menjaga kedaulatan NKRI.

“Jadilah perwira yang profesional dan pemimpin TNI AD yang visioner, dengan terus belajar, berlatih, mengepankan idealisme serta logis dalam berpikir dan bertindak,” kata Kasad.

Hal tersebut dikatakan Kasad saat memimpin Upacara Penutupan Pendidikan (Tupdik) dan Wisuda Sarjana Taruna/Taruni Akademi Militer Tingkat IV Tahun Pendidikan 2021/2022 di Gedung Moch. Lily Rochly Akademi Militer Magelang, Kamis (30/6/2022). 

Lebih lanjut, di hadapan 287 Taruna/Taruni (269 Taruna dan 18 Taruni) yang mengikuti Upacara Tupdik dan Wisuda itu, Kasad menyampaikan ucapan selamat atas keberhasilan menyelesaikan studi selama empat tahun di Akademi Militer. Ucapan selamat juga ditujukan kepada lulusan terbaik yang berhak atas penghargaan Adhimakayasa kepada Sermatutar Rafi Naufal Arfiansah, penghargaan Anindya Wiratama kepada Sermatutar Virly Luthfita Andini, serta penghargaan Adhitya Pinasti kepada Sermatutar Haswin Akbar Muhammad. 

“Keberhasilan merupakan buah kerja keras dan potensi diri yang telah kalian tunjukkan selama pendidikan. Namun janganlah lupa bahwa semua itu tidak terlepas dari doa restu orang tua dan keluarga yang telah mendukung perjuangan maupun pengorbanan kalian selama ini,” ujar Kasad. 

Upacara Tupdik dan Wisuda ini diawali dengan pembukaan sidang senat, pelantikan dan pengambilan sumpah prajurit yang dipimpin langsung oleh Kasad, dilanjutkan  penandatanganan berita acara oleh empat perwakilan Taruna beragama Islam, Kristen, Katolik dan Hindu, serta pelaksanakan prosesi wisuda dan pengucapan janji wisudawan.

Selanjutnya para Taruna/Taruni tersebut akan dilantik menjadi Perwira Remaja pada tanggal 14 Juli 2022 mendatang di Istana Negara Jakarta oleh Presiden RI Joko Widodo. Turut hadir dalam Upacara Tupdik dan Wisuda tersebut, Irjenad, Pangkostrad, Dankodiklat TNI AD, Para Asisten Kasad, Pangdam IV/Diponegoro, Gubernur Akmil, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana serta orang tua Taruna dan Taruni.

 (Dispenad)

Berita Terkait

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025
Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi
Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!
Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah
Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:29 WIB

Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:45 WIB

Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:38 WIB

Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah

Rabu, 26 Februari 2025 - 22:20 WIB

Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional

Berita Terbaru