Pemkab Nias Barat Laksanakan Pelatihan Kepada Pelaku UKM

- Jurnalis

Selasa, 7 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nias Barat – tabloidputrapos

Sebagai upaya pemerintah daerah Kabupaten Nias Barat dalam rangka meningkatkan kapasitas pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah, pemerintah Kabupaten Nias Barat melalui Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM, melaksanakan pelatihan Handskill dan Softskill bagi pelaku UKM di Kabupaten Nias Barat.

Pelatihan Handskill dan Softskill ini dilaksanakan di Hall Tokosa-Onolimbu pada Senin (06/11/2023) dan diikiti sebanyak 25 barista yang selama ini menggeluti usaha coffee shop di wilayah Kabupaten Nias Barat.

Pada kesempatan itu, Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengatakan bahwa pelaksanaan pelatihan ini merupakan salah satu program dan upaya pemerintah daerah dalam mendorong peningkatan pengetahuan dan ketrampilan para pelaku usaha mikro kecil dan pelaku usaha ekonomi kreatif.

Selain itu, melalui pelaksanaan pelatihan ini, Bupati Nias Barat berharap dapat mendorong terbukanya lapangan pekerjaan baru bagi generasi muda dan masyarakat di Kabupaten Nias Barat.

“Pelatihan ini merupakan upaya strategis pemerintah daerah dalam meningkatkan ketrampilan pelaku usaha dan mendorong penyediaan lapangan kerja bagi anak muda dan masyarakat Nias Barat,” ucap Bupati Khenoki Waruwu.

Lebih lanjut Bupati Nias Barat mengharapkan agar peserta pelatihan dapat mengikuti dengan sungguh-sungguh sehingga setelah mengikuti pelatihan ini memiliki ketrampilan baru dan mampu menjadi mentor bagi yang lainnya.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat lahir pengusaha-pengusaha muda yang bisa menjadi panutan bagi pemuda lainnya untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” harap Bupati Nias Barat.

Sebelumnya, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM Kabupaten Nias Barat Febrieli Gulo, S.Pd., MM melaporkan bahwa pelatihan ini dilaksanakan selama tiga hari diikuti sebanyak 25 orang dengan beberapa narasumber yang berpengalaman di bidangnya masing-masing dengan tujuan agar peserta memiliki ketrampilan dalam memilih, meracik dan menyajikan kopi, menumbuhkan jiwa wirausaha dan mendorong peningkatan penghasilan para pelaku usaha.

Acara pembukaan pelatihan ini dihadiri Bupati Nias Barat, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM, pimpinan OPD dan Kepala Bagian Lingkup Setda Kabupaten Nias Barat, Narasumber dan para peserta.

Beneami Daeli

Berita Terkait

Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa
Gowa Sulawesi Selatan 28 Februari 2025 Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa
Dukung Akses Mobilitas Warga, Medco E&P Malaka Bangun Jembatan Permanen
Pemkot Makassar Tingkatkan Kapasitas Statistik Sektoral
Panen Raya Jagung Serentak! Polres Pidie Jaya Dukung Swasembada Pangan Nasional 2025
Tegas dan Berintegritas! Kapolres Pidie Jaya Pimpin Apel Penghargaan Dan Deklarasi Bebas Narkoba 2025
SD Inpres Mangkura IV Makassar Siap Berlaga di Adiwiyata Tingkat Provinsi
Jelang Ramadan dan Idul Fitri, Pekerja Medco E&P Malaka Sumbang 100 Kantong Darah
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:39 WIB

Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:28 WIB

Gowa Sulawesi Selatan 28 Februari 2025 Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:57 WIB

Dukung Akses Mobilitas Warga, Medco E&P Malaka Bangun Jembatan Permanen

Kamis, 27 Februari 2025 - 11:11 WIB

Pemkot Makassar Tingkatkan Kapasitas Statistik Sektoral

Rabu, 26 Februari 2025 - 14:40 WIB

Panen Raya Jagung Serentak! Polres Pidie Jaya Dukung Swasembada Pangan Nasional 2025

Rabu, 26 Februari 2025 - 13:27 WIB

Tegas dan Berintegritas! Kapolres Pidie Jaya Pimpin Apel Penghargaan Dan Deklarasi Bebas Narkoba 2025

Selasa, 25 Februari 2025 - 20:18 WIB

SD Inpres Mangkura IV Makassar Siap Berlaga di Adiwiyata Tingkat Provinsi

Selasa, 25 Februari 2025 - 16:41 WIB

Jelang Ramadan dan Idul Fitri, Pekerja Medco E&P Malaka Sumbang 100 Kantong Darah

Berita Terbaru

Bisnis

Gadai Laptop di Jakarta? deGadai Solusinya!

Sabtu, 1 Mar 2025 - 16:31 WIB