Tabloid Putra Pos | Cilacap – Partai Gerindra di Hari jadinya ke-17 tahun sejumlah kader menyambut dengan berbagai kegiatan di masing – masing wilayah, tak terkecuali di Daerah Pemilihan (Dapil) lll Cilacap
Di Kecamatan Sidareja sejumlah Penguru, Kader, Relawan Partai Gerindra dengan menggelar mancing gratis untuk masyarakat.
Ratusan bahkan hingga seribu pemancing mania meramaikan kegiatan tersebut yang dipusatkan di sepanjang sungai Desa Kunci Kecamatan Sidareja, Minggu 9 Pebruari 2025.
Kami kader Partai Gerindra, menggelar mancing gratis bagi komunitas pemancing mania dan masyarakat pecinta mancing dengan menabur 300 kg ikan lele di sepanjang aliran sungai di Dusun Padawaras Desa Kunci, kegiatan ini merupakan serangkaian HUT Partai Gerindra yang ke-17 tahun, bertujuan merekatkan dan mendekatkan diri bersama rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat,” kata Ajun Supriharso selaku Ketua Penyelenggara.



Kami sampaikan terimakasih dan apresiasi kami Kepada Anggota DPRD Kabupaten Cilacap Fraksi Partai Gerindra yang sudah merealisasikan kegiatan Mancing Mania, berharap kegiatan ini bisa semakin mendekatkan Partai Gerindra dengan masyarakat.
Kami bangga dengan kehadiran kami yang disambut begitu meriah, komunitas pemancing dan berbagai elemen masyarakat yang sudah memadati area pemancingan ratusan bahkan kami lihat hingga seribuan pemancing mania turut serta dalam kegiatan mancing gratis ini, dan kegiatan ini berharap sebagai media saling mengenal, dan akan lebih akrab,” tutur Kiki Anggoro, S.P.
Harapan kami seluruh jajaran pengurus semakin solid, karena kita tengah bersiap untuk lima tahun ke depan, dan kegiatan ini juga akan merefleksikan menjadi momen dalam menjalani kebersamaan serta memperkuat suara pemilih Partai Gerindra,” tutupnya.
(Sugeng Suswanto)