KPU Kota Kediri Beri Apresiasi untuk Forkopimda, Pilkada 2024 Sukses Tanpa Sengketa

- Jurnalis

Kamis, 16 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos| Kediri Kota –  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri menggelar rapat koordinasi dan evaluasi terkait pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 pada Kamis (16/1/2025) di Lotus Garden Hotel, Kota Kediri.

Kegiatan ini juga menjadi ajang pemberian piagam penghargaan kepada Forkopimda dan stakeholder sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka dalam menyukseskan Pilkada yang berjalan lancar, aman, dan kondusif tanpa sengketa.

Ketua KPU Kota Kediri, Reza Cristian, S.H., mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan Pilkada 2024 di Kota Kediri.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah berperan aktif, mulai dari pemerintah, aparat keamanan, hingga masyarakat. Penetapan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih pada 9 Januari 2024 berjalan lancar tanpa adanya sengketa,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Sekda Kota Kediri Bagus Alit, S.E., M.M., mewakili Pj. Walikota Kediri, Ketua DPRD Kota Kediri Dra. Firdaus, Kapolres Kediri Kota yang diwakili oleh Kabag Ops Polres Kediri Kota Kompol Mukhlason, S.H., serta Pabung Kodim 0809 Kediri Mayor Inf. Ngatari.

Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh para camat, kepala kelurahan, serta sejumlah pejabat dari instansi terkait.

Reza menambahkan bahwa keberhasilan ini mencerminkan sinergi luar biasa yang terjalin antara Forkopimda dan stakeholder.

“Keamanan dan ketertiban adalah modal utama dalam mewujudkan demokrasi yang sehat. Ini membuktikan bahwa kerja sama yang solid mampu menciptakan Pilkada yang damai dan berkualitas,” katanya.

Piagam penghargaan diberikan kepada Kapolres Kediri Kota, Kabag Ops Polres Kediri Kota, Kapolsek Mojoroto, Kapolsek Kota, dan Kapolsek Pesantren sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam menjaga situasi keamanan selama pelaksanaan Pilkada.

Acara ini sejalan dengan program Asta Cita, yang diusung untuk mewujudkan visi Indonesia Emas 2045, khususnya dalam tata kelola pemerintahan yang demokratis, transparan, dan damai.

Poin ini ditekankan oleh Ketua KPU Kota Kediri sebagai bagian dari upaya mewujudkan demokrasi yang lebih baik di masa depan.

“Melalui sinergi seperti ini, kita tidak hanya menciptakan demokrasi yang damai tetapi juga membangun kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilu,” pungkas Reza.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan pemberian penghargaan kepada Forkopimda dan Instansi terkait serta Forkopimcam. Kegiatan ini menjadi bukti bahwa kerja sama semua pihak merupakan kunci dalam menciptakan Pilkada yang aman, tertib, dan sukses.

Pewarta : Slamet Aldiawan/ Aldy 

Berita Terkait

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025
Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!
Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional
Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan
Polsek Pesantren Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari di Pekarangan KWT Bangun Sejahtera
Polsek Gampengrejo Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:29 WIB

Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:45 WIB

Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!

Rabu, 26 Februari 2025 - 22:20 WIB

Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional

Selasa, 25 Februari 2025 - 18:36 WIB

Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan

Senin, 24 Februari 2025 - 16:59 WIB

Polsek Pesantren Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari di Pekarangan KWT Bangun Sejahtera

Senin, 24 Februari 2025 - 14:40 WIB

Polsek Gampengrejo Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari

Berita Terbaru