Tabloid Putra pos.Kodam Jaya, Jakarta timur – Dalam rangka upaya sukseskan program vaksinasi Nasional Covid-19 Usia 6-11 tahun, Koramil 01/Jatinegara kolaborasi dengan beberapa Kepala Sekolah bertempat di SDN. 01 pagi Jln. Otista III Cipinang Cempedak, Senin (10/01/22).
Pada kesempatan kegiatan vaksin tersebut Danramil 01/Jatinegara Mayor Czi Jarmadi menjelaskan, kolaborasi dengan beberapa Kepala Sekolah diantaranya Pengawas Jatinegara Ponijan, Kepsek SDN 02 Ibu Yuliana Debora Rumapea Spd, Kepsek SDN 01 Ibu Sri Yuliastuti, dalam mensukseskan program Vaksinasi Usia 6-11 tahun yang diberikan pada murid-murid Sekolah Dasar (SD) diwilayah Kelurahan Cip. Cempedak.
Diharapkan dengan digelarnya Vaksinasi Covid-19, untuk anak usia 6-11 tahun terpusat di SDN.01 dan 02 Cipinang Cempedak dengan capaian target 430 dosis dapat mempercepat kekebalan komunal (kelompok masyarakat) sebagai bagian dari upaya pencegahan penularan Covid-19 khususnya dilingkungan Sekolah Dasar, ucap Danramil.
Pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan di Sekolah Dasar (SD) oleh Koramil 01/Jatinegara bersama pihak Sekolah SDN.01 Cip. Cempedak sudah mendapatkan persetujuan dari orang tua murid, digelarnya Vaksinasi Usia 6 sampai dengan 11 tahun bertujuan pencapaian target maksimal dalam pemulihan kesehatan seluruh warga masyarakat baik Usia Dewasa maupun Usia dini 6-11 tahun, tandasnya.
*Sumber Kodim 0505/Jakarta timur*