Tabloid Putra Pos | Nganjuk – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan pekarangan, Kapolsek Ngluyu AKP Sukamto bersama tiga pilar Desa Sugihwaras melaksanakan pemantauan budidaya ikan lele di kolam Kantor Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngluyu, Nganjuk, hari ini, Selasa (18/3/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan perkembangan budidaya lele yang telah berlangsung selama 74 hari. Dari hasil pemantauan, sekitar 4.000 ikan lele dalam kondisi sehat dan berkembang dengan baik. Program ini menjadi salah satu upaya meningkatkan kemandirian pangan masyarakat desa.
Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., mengapresiasi inisiatif pemanfaatan lahan pekarangan sebagai sumber ketahanan pangan di tingkat desa.
“Program ini sangat positif karena tidak hanya meningkatkan ketahanan pangan, tetapi juga membuka peluang ekonomi bagi masyarakat. Polres Nganjuk akan terus mendukung kegiatan serupa agar manfaatnya bisa dirasakan lebih luas,” ungkapnya.
Kapolsek Ngluyu AKP Sukamto menambahkan bahwa pemanfaatan lahan pekarangan untuk budidaya ikan lele merupakan langkah konkret dalam mendukung ketahanan pangan.
“Kami bersama tiga pilar desa terus mengawal dan mendukung program ini agar dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi warga,” ujarnya.
Masyarakat Desa Sugihwaras turut berperan aktif dalam pemeliharaan ikan, mulai dari pemberian pakan hingga menjaga kebersihan kolam. Dengan dukungan berbagai pihak, program ini diharapkan dapat terus berkelanjutan.
Kapolsek Ngluyu menegaskan bahwa sinergi antara kepolisian, pemerintah desa, dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan program ini.
“Kami berharap program ini bisa terus berjalan dan menjadi inspirasi bagi desa-desa lain dalam menciptakan kemandirian pangan,” tutupnya.(Slamet aldiawan)