Kapolres Kediri Kota Bersama Ketua Bhayangkari Tinjau Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Nataru 2024 – 2025

- Jurnalis

Selasa, 24 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos| Kediri Kota – Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji bersama Ketua Bhayangkari Cabang Kediri Kota, mengunjungi beberapa Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Pelayanan (Pos Yan) dalam rangka pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di wilayah hukum Polres Kediri Kota.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjamin kelancaran dan keamanan masyarakat yang akan merayakan Natal dan menyambut Tahun Baru 2025 serta memotivasi anggota dalam menjalankan tugas melayani masyarakat.

Dalam kunjungan pengecekan di Pos tersebut, Kapolres memberikan bingkisan dan obat-obatan kepada personel gabungan yang bertugas melaksanakan pengamanan.

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji menuturkan kegiatan pengecekan dan pemberian bingkisan dan obat-obatan kepada personel gabungan yang bertugas melaksanakan pengamanan Operasi Lilin Semeru 2024.

“Kepada personel gabungan yang bertugas untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan. Apalagi ini musim cuaca hujan, jaga kondisi kesehatan dengan baik,” tutur AKBP Bramastyo, saat melakukan pengecekan personel di Posyan Alun Alun Kota Kediri, Selasa, 24 Desember 2024.

Disampaikan AKBP Bramastyo, dalam kunjungannya pengecekan itu juga berpesan kepada personel gabungan agar melaksanakan tugas pengamanan dengan baik serta humanis. Sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan perjalanan.

“Arahkan dengan baik bila melakukan pengaturan atau mengurai arus lalu lintas,” ucap Kapolres Kediri Kota.

Kapolres Kediri Kota dalam kunjungannya berulang kali berpesan kepada petugas agar menjalankan tugasnya dengan baik dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Ia berharap seluruh perjalanan masyarakat yang melintasi wilayah hukum Polres Kediri Kota pada libur Natal dan Tahun Baru lancar dan aman.

” Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan membantu kelancaran Operasi Lilin Semeru 2025 dalam rangka pengamanan Nataru antara lain personel TNI, tenaga medis, Jasa Marga, Dishub, Ormas, Pol. PP, Pramuka, dan lain-lain.”

“Semoga pengamanan ini berhasil dan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan damai dan nyaman,” pungkas AKBP Bramastyo Priaji

Turut mendampingi Kapolres, Wakapolres Kediri Kota, Kabag, Kasat, dan pengurus Bhayangkari Cabang Kediri Kota.

Pewarta : Slamet Aldiawan/ Aldy

Berita Terkait

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025
Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi
Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!
Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah
Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional
Polres dan Pemkab Kediri Gelar Panen Raya Jagung di Lahan Perhutani KRPH Jatirejo
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:29 WIB

Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:45 WIB

Warga Resah Diduga Billiard Polaris Jual Minuman Alkohol Tak Berizin Dan Izin ( HO ) Dipertanyakan !!

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:38 WIB

Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah

Rabu, 26 Februari 2025 - 22:20 WIB

Presiden Prabowo Resmikan Layanan Bank Emas Pegadaian, BRI Group Semakin Optimis Perkuat Ekonomi Nasional

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polres dan Pemkab Kediri Gelar Panen Raya Jagung di Lahan Perhutani KRPH Jatirejo

Berita Terbaru