JUARA PIALA MINI SOCCER PORSENAP 2023, TOREHAN ISTIMEWA UNTUK TIM LAPAS CILEGON

- Jurnalis

Selasa, 14 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



JUARA PIALA MINI SOCCER PORSENAP 2023, TOREHAN ISTIMEWA UNTUK TIM LAPAS CILEGON

Cilegon, INFO_PAS – Tim Mini Soccer Lapas Cilegon (Tim Lagoon) berhasil keluar sebagai juara Piala Mini Soccer Porsenap 2023 Banten. Torehan ini terasa istimewa di mata Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Cilegon, Enjat Lukmanul Hakim. Tim Lagoon jadi juara setelah mengalahkan Tim Mini Soccer Lapas Tangerang (Tim Lapasta) pada laga final yang digelar di Lapangan Mini Soccer Lapas Cilegon, Selasa (14/03) sore.


Dalam laga final Tim Lagoon melawan Lapasta, pertandingan sengit tersaji dengan saling serang dan penyelamatan gawang. Kedua tim sama kuat hingga tak satu pun gol yang tercipta. Hingga akhir waktu, skor imbang 0-0 memaksa kedua tim untuk adu tendangan penalti. Di sesi adu penalti, Lagoon menang dengan skor 3-2.
Kalapas Cilegon, Enjat Lukmanul Hakim yang saat itu menyaksikan pertandingan langsung memberikan apresiasi kepada Tim-nya yang berhasil merebut gelar juara. Dirinya mengatakan untuk menjuarai Piala Mini Soccer AntarNapi se-Banten para warga binaannya ini berlatih keras dengan pelatih profesional yang telah dipersiapkan. Jadi wajar bila dirinya menganggap gelar ini sangat spesial buat Lapas Cilegon.
“Terlebih, Lapas Cilegon sendiri menjadi tuan rumah dalam Kompetisi Mini Soccer Porsenap 2023 Banten. Kami Berlatih keras untuk merebut gelar juara dan ini adalah puncaknya,” ujar Kalapas Enjat Lukmanul Hakim saat dikonfirmasi usai pertandingan.
Kalapas Enjat Lukmanul Hakim juga menyebut gelar juara kali yang diraih memberikan kepuasan besar. Menurut Enjat, tak mudah meraih gelar juara tersebut sehingga menjadi sebuah kebanggaan.
“Tidak pernah mudah memenangi gelar juara. Jadi, gelar ini spesial karena harus memenangi pertarungan 12 Tim Mini Soccer dari seluruh UPT Pemasyarakatan se-Provinsi Banten,” ujarnya.
Gelar Juara Piala Mini Soccer Porsenap 2023 Banten menjadi yang perdana buat Tim Lagoon dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni Narapidana se-Banten.
“Lebih susah mempertahankan daripada merebut. Setelah Juara, Tim Lagoon akan lebih giat berlatih untuk tetap jadi yang terbaik,” tandas Kalapas.

Berita Terkait

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa
Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon
Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum
Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur
Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman
Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman
Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:58 WIB

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis

Kamis, 21 November 2024 - 11:36 WIB

MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa

Kamis, 21 November 2024 - 03:40 WIB

Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon

Senin, 18 November 2024 - 20:50 WIB

Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum

Sabtu, 16 November 2024 - 11:44 WIB

Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur

Jumat, 15 November 2024 - 23:04 WIB

Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman

Jumat, 15 November 2024 - 16:00 WIB

Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim

Berita Terbaru