Tabloid Putra Pos | Blitar – Praktik tambang pasir menggunakan mesin diesel penyedot di wilayah Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar Jawa Timur keberadaannya makin marak dan sangat merajalela.
Berdasarkan informasi yang diperoleh tim investigasi media ini, ada banyak mobil dump truck yang mengantri untuk mengambil hasil tambang sirtu ( pasir dan batu ) di lokasi tersebut.
Senin (26/12/2022) siang, aktivitas penambangan pasir yang terdapat di wilayah Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar, Jawa Timur itu tampak ramai. Satu persatu truk berisi pasir keluar dari lokasi penambangan.
Terdapat beberapa orang yang bekerja di setiap titik galian pasir bertugas memantau mesin penyedot pasir tersebut. Pekerja itu membuat aliran air pembuangan untuk mengalirkan pasir bercampur air yang dikeluarkan dari mesin penyedot.
Nampak juga jalan menuju lokasi tambang itu rusak parah. Jalan berlubang dan bergelombang.
Fakta – fakta
Fakta – fakta tambang menggunakan mesin diesel penyedot pasir di Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur, adalah :
– Menggunakan Mesin diesel penyedot pasir
– Usaha pertambangan pasir tersebut sudah berjalan cukup lama. ( Tim )