Ini Cara Polres Kediri Kota Urai Kemacetan di Pertigaan Jetis

- Jurnalis

Sabtu, 29 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tabloid Putra Pos | Kediri Kota – Selain tiga rekayasa lalu lintas di simpang empat alun-alun, Satlantas Polres Kediri Kota juga menyiapkan rencana tambahan. Yakni di simpang tiga Jetis. Penyaringan berdasarkan jenis kendaraan akan dilakukan untuk mengurai kemacetan di jalur utama. 

Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si. melalui Kasat Lantas AKP Prasetya Yana.WS, S.I.K., S.H., M.H. mengatakan “Mulai dari R4 (Roda empat, Red) atau lebih akan dialihkan ke Jalan Perintis Kemerdekaan. Biar nanti lewat Jalan Kapten Tendean,” paparnya. 

Dia menegaskan bahwa kendaraan roda dua masih bisa melintas di Jalan Urip Sumoharjo menuju simpang empat alun-alun. “Untuk arus mudik dan balik skemanya sama seperti itu,” terangnya. 

Mengantisipasi peningkatan volume kendaraan selama arus balik Lebaran, Prastya mengatakan, satlantas polresta juga sudah menyiapkan sejumlah titik pantau, baik di jalan utama maupun jalan alternatif. 

Di antaranya enam pos pengamanan (pospam) yang tersebar di Jalan Kapten Tendean, Jalan Ahmad Yani, Kediri Mall, Jalan Dhoho, simpang empat Mrican, serta Pasar Gringging. Selain itu, satu pos pelayanan (posyan) di Alun-Alun Kota Kediri juga disiapkan sebagai bentuk antisipasi arus mudik dan balik Lebaran 2023. (**Slamet Aldiawan, her )

Berita Terkait

Jaga Ketertiban Ramadhan, Sat Lantas Polres Pidie Jaya Tindak Balap Liar dan Knalpot Brong
Anggota Sabhara Polres Pelabuhan Makassar Jadi Korban Serangan Busur Geng Motor
Sidak Pasar Satgas Pangan Polres Nganjuk Pastikan Ketersediaan Bapokting Aman Jelang Idul Fitri
Kapolsek Indra Makmu Pimpin Langsung Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita
Beredar undangan buka puasa diadakan di.Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Takalar,bersama masyarakat 
Dukung Ketahanan Pangan, TNI Dari Kodim 0703/Cilacap Sergap Gabah
Ramadan di Novotel Makassar : Tunaikan ibadah, Ragam Kuliner Istimewa dan Hadiah Umroh”
Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:34 WIB

Jaga Ketertiban Ramadhan, Sat Lantas Polres Pidie Jaya Tindak Balap Liar dan Knalpot Brong

Selasa, 4 Maret 2025 - 10:02 WIB

Anggota Sabhara Polres Pelabuhan Makassar Jadi Korban Serangan Busur Geng Motor

Senin, 3 Maret 2025 - 14:20 WIB

Sidak Pasar Satgas Pangan Polres Nganjuk Pastikan Ketersediaan Bapokting Aman Jelang Idul Fitri

Senin, 3 Maret 2025 - 14:15 WIB

Kapolsek Indra Makmu Pimpin Langsung Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita

Minggu, 2 Maret 2025 - 23:06 WIB

Beredar undangan buka puasa diadakan di.Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Takalar,bersama masyarakat 

Minggu, 2 Maret 2025 - 19:23 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, TNI Dari Kodim 0703/Cilacap Sergap Gabah

Minggu, 2 Maret 2025 - 08:57 WIB

Ramadan di Novotel Makassar : Tunaikan ibadah, Ragam Kuliner Istimewa dan Hadiah Umroh”

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:39 WIB

Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa

Berita Terbaru

Berita Polisi

Polisi Evakuasi Lansia Korban Terdampak Banjir di Cengkareng

Selasa, 4 Mar 2025 - 22:39 WIB