HADIRKAN OPICK DAN DUA KOMEDIAN, LAPAS CILEGON SUKSES ‘TOMBO ATI’ RIBUAN WARGA BINAAN

- Jurnalis

Jumat, 12 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



HADIRKAN OPICK DAN DUA KOMEDIAN, LAPAS CILEGON SUKSES ‘TOMBO ATI’ RIBUAN WARGA BINAAN

Cilegon, INFO_PAS – Aunur Rofiq Lil Firdaus (Opick) mengajak ribuan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cilegon bersalawat, Jumat (12/05) pagi. Saat bersalawat para tahanan dan narapidana yang berkumpul di lapangan tersebut, menundukkan kepalanya dengan dalam.
Bahkan saat Opick menyentuh hati dengan lantunan lagunya yang berjudul: Tombo Ati, rata-rata penghuni Lapas Cilegon terdiam dan menunduk merenungkan perbuatannya. Tak lupa, pria kelahiran Jember 16 Maret 1974 yang identik dengan sorban sebagai ciri khasnya selama ini, turut memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala cobaan dan ujian hidup yang terus menerus menerpa hamba-hambaNYA.
“Diantara kesulitan yang kita terima, air mata yang kita terima, duka yang kita terima. Ucapkan terima kasih ya Allah. Bersalawatlah, dengan bersalawat Allah akan mencurahkan rahmatnya. Alangkah beruntungnya orang yang mencintai Nabi Muhammad SAW,” ungkap Opick.
Panggung pun semakin meriah, dengan hadirnya Ustadz sekaligus komedian Indonesia Tafik Lala. Didampingi Daus Mini, tausiyah agama yang diselipkan candaan segar yang dilontarkan oleh keduanya, berhasil mengocok perut para penontonnya. Terik matahari yang menyengat kulit pun diacuhkan. Ribuan warga binaan tampak terhibur dan tak beranjak sedikitpun dari tempat duduknya hingga acara usai.
Kegiatan halalbihalal ini dihadiri seluruh pegawai dan jajaran di Lapas Cilegon. Turut sebagai undangan, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Banten, Masjuno. Melihat kegiatan hingga usai, Masjuno memberikan apresiasi atas kreativitas pihak penyenggara, karena telah menghadirkan kemeriahan dalam kesederhanaan, dengan tertib dan aman.
“Metode dakwah tidak selamanya harus dibawakan dengan serius, ada kalanya pendakwah menyelipkan humor. Ini bentuk kreativitas yang patut diapresiasi. Lebih meriah dalam kesederhanaan. Terlebih, memang teman-teman warga binaan sangat butuh hiburan positif,” ujar Kadivpas, Masjuno saat ditemui usai acara.
Senada dengan Kadivpas, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Cilegon, Enjat Lukmanul Hakim mengatakan pihaknya sengaja menyelenggarakan selawat bersama untuk memberikan pencerahan hati, kepada warga binaan yang beragama Islam. Selain itu, halalbihalal yang tergelar juga turut mempererat tali silaturahmi para petugas dengan para warga binaan yang ada.
“Dengan berselawat bersama, hati akan tercerahkan. Diri akan lebih terasa dekat dengan Sang Pencipta. Kehadiran Opick dan kawan-kawan dirasakan mampu memberikan aura positif ke warga binaan. Semoga dengan menyadari kesalahannya, dan menjadi manusia yang berguna di masyarakat kelak,” ujar Kalapas.
Kedatangan Opick bersama dua komedian Indonesia, yaitu Taufik Lala dan Daus Mini ini digelar dalam rangka acara halalbihalal bersama warga binaan Lapas Cilegon. Kegiatan yang diakhiri dengan pembagian dua ribu nasi kotak untuk warga binaan tersebut, dapat terselenggara berkat kerjasama Paguyuban Putra Bangsa Antar Suku (P2BAS).

Berita Terkait

Jaga Ketertiban Ramadhan, Sat Lantas Polres Pidie Jaya Tindak Balap Liar dan Knalpot Brong
Anggota Sabhara Polres Pelabuhan Makassar Jadi Korban Serangan Busur Geng Motor
Sidak Pasar Satgas Pangan Polres Nganjuk Pastikan Ketersediaan Bapokting Aman Jelang Idul Fitri
Kapolsek Indra Makmu Pimpin Langsung Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita
Beredar undangan buka puasa diadakan di.Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Takalar,bersama masyarakat 
Dukung Ketahanan Pangan, TNI Dari Kodim 0703/Cilacap Sergap Gabah
Ramadan di Novotel Makassar : Tunaikan ibadah, Ragam Kuliner Istimewa dan Hadiah Umroh”
Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:34 WIB

Jaga Ketertiban Ramadhan, Sat Lantas Polres Pidie Jaya Tindak Balap Liar dan Knalpot Brong

Selasa, 4 Maret 2025 - 10:02 WIB

Anggota Sabhara Polres Pelabuhan Makassar Jadi Korban Serangan Busur Geng Motor

Senin, 3 Maret 2025 - 14:20 WIB

Sidak Pasar Satgas Pangan Polres Nganjuk Pastikan Ketersediaan Bapokting Aman Jelang Idul Fitri

Senin, 3 Maret 2025 - 14:15 WIB

Kapolsek Indra Makmu Pimpin Langsung Amankan Dua Pelaku Narkoba, 34 Paket Sabu Disita

Minggu, 2 Maret 2025 - 23:06 WIB

Beredar undangan buka puasa diadakan di.Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Takalar,bersama masyarakat 

Minggu, 2 Maret 2025 - 19:23 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, TNI Dari Kodim 0703/Cilacap Sergap Gabah

Minggu, 2 Maret 2025 - 08:57 WIB

Ramadan di Novotel Makassar : Tunaikan ibadah, Ragam Kuliner Istimewa dan Hadiah Umroh”

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:39 WIB

Bakso Raksasa Mas Adi Bontonompo, Sensasi Kuliner Baru di Gowa

Berita Terbaru

Berita Polisi

Polisi Evakuasi Lansia Korban Terdampak Banjir di Cengkareng

Selasa, 4 Mar 2025 - 22:39 WIB