Di Tengah Kesibukannya Tugas Pengamanan TPS, Kapolsek Mojoroto Gerak Cepat Bantu Warga Terdampak Musibah Angin Puting Beliung

- Jurnalis

Kamis, 15 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dirinya berharap bantuan sembako yang diberikan bisa meringankan beban para korban. ” Semoga bantuan sembako yang kita berikan ini bisa meringankan beban para korban atas musibah angin puting beliung yang menimpa mereka,” ujarnya berharap.

Tabloid Putra Pos | Kediri Kota – Di tengah kesibukannya tugas pengamanan TPS, hal itu tidaklah menjadi penghambat Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason untuk bergerak cepat membantu warga Kelurahan Banjarmlati yang terdampak musibah angin puting beliung.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, musibah angin puting beliung itu terjadi pada Rabu sore, 14 Februari 2024 kemarin. Akibat peristiwa itu, ada tiga rumah milik warga mengalami kerusakan. Saat itu, wilayah setempat diguyur hujan dengan intensitas tinggi dan disertai angin kencang.

Keterangan Gambar : Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason meninjau kondisi rumah warga korban terdampak musibah angin puting beliung yang terjadi pada Rabu 14 Februari 2024 sore

Mendengar warganya tertimba musibah, Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason langsung bergerak cepat mendatangi tiga rumah warga yang terdampak angin puting beliung, pada Kamis sore 15 Februari 2024.

Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason mengatakan, warga yang menjadi korban musibah puting beliung itu, antara lain, Kawitri ( 70 ), warga Jalan Raung, Gang Mangga, Rt 04 Rw 01, Sumarti (56), warga Jalan Raung, Gang Mangga, dan, Slamet (65), warga Jalan Raung, Gang Jeruk, Rt 03 Rw 01, Kelurahan Banjarmlati, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur.

Keterangan Gambar : Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason menyerahkan bantuan paket sembako kepada korban terdampak musibah angin puting beliung. Korban bernama Kawitri ( 70 ), warga Jalan Raung, Gang Mangga, Rt 04 Rw 01, Kelurahan Banjarmlati, Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, Jawa Timur.
Keterangan Gambar : Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason menyerahkan bantuan paket sembako kepada korban terdampak musibah angin puting beliung. Korban bernama Sumarti (56), warga Jalan Raung, Gang Mangga, Kelurahan Banjarmlati, Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, Jawa Timur.
Keterangan Gambar : Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason menyerahkan bantuan paket sembako kepada korban terdampak musibah angin puting beliung. Korban bernama Slamet (65 ), warga Jalan Raung, Gang Jeruk, Kelurahan Banjarmlati, Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, Jawa Timur.

Menurutnya, meski tidak ada korban jiwa, namun musibah itu telah mengakibatkan kerugian material.

“ Di satu kelurahan itu, ada 3 rumah warga mengalami kerusakan. Dan saya langsung datang ke lokasi serta memberikan bantuan paket sembako kepada para korban,” kata Mukhlason, Kamis (15/02/2024), kepada Wartawan, menjelaskan.

Dirinya berharap bantuan sembako yang diberikan bisa meringankan beban para korban. ” Semoga bantuan sembako yang kita berikan ini bisa meringankan beban para korban atas musibah angin puting beliung yang menimpa mereka,” ujarnya berharap.

Di pihak lain, korban mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako yang mereka terima. “ Niki angsal bantuan sangking Polsek Mojoroto, mugi – mugi barokahi ( Ini dapat bantuan dari Polsek Mojoroto, semoga barokah ),” ucap Slamet, salah satu korban puting beliung. (**Slamet Aldiawan/ Aldi )

Berita Terkait

Polres Kediri Kota Terjunkan Ratusan Personel Amankan Debat Pamungkas Pilwali Kota Kediri
Di Duga Kandang Babi Di Desa Rajabasa Lama Tidak Memiliki Izin
Ormas Jajaka Karangbahagia dan Warga Lakukan Kerjabakti Bersama di Desa Karangsetia
Polres Kediri Kota Ikuti Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan
Kabag Ops Polres Kediri Kota Maafkan Laki – laki yang Nantang Duel dan Bentak Dirinya : Ternyata Pelaku Alami Gangguan Kejiwaan
Presidium KOLEBBAT Banten Geruduk Tiga OPD : Soroti Dugaan Penyimpangan Anggaran
Pimpin Pengamanan Kedatangan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Kabag Ops Polres Kediri Kota Ditantang Duel OTK, Begini Kronologinya !
Puluhan Kendaraan Terjaring Razia di Kota Kediri, Ternyata Ini Pelanggarannya
Berita ini 40 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 21:51 WIB

Polres Kediri Kota Terjunkan Ratusan Personel Amankan Debat Pamungkas Pilwali Kota Kediri

Rabu, 20 November 2024 - 21:38 WIB

Di Duga Kandang Babi Di Desa Rajabasa Lama Tidak Memiliki Izin

Rabu, 20 November 2024 - 21:25 WIB

Ormas Jajaka Karangbahagia dan Warga Lakukan Kerjabakti Bersama di Desa Karangsetia

Rabu, 20 November 2024 - 20:32 WIB

Polres Kediri Kota Ikuti Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan

Selasa, 19 November 2024 - 23:55 WIB

Kabag Ops Polres Kediri Kota Maafkan Laki – laki yang Nantang Duel dan Bentak Dirinya : Ternyata Pelaku Alami Gangguan Kejiwaan

Selasa, 19 November 2024 - 07:38 WIB

Presidium KOLEBBAT Banten Geruduk Tiga OPD : Soroti Dugaan Penyimpangan Anggaran

Senin, 18 November 2024 - 02:58 WIB

Pimpin Pengamanan Kedatangan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Kabag Ops Polres Kediri Kota Ditantang Duel OTK, Begini Kronologinya !

Minggu, 17 November 2024 - 22:08 WIB

Puluhan Kendaraan Terjaring Razia di Kota Kediri, Ternyata Ini Pelanggarannya

Berita Terbaru