Dampingi Menko Marves Tinjau Program Ketahanan Pangan di Sukabumi

- Jurnalis

Selasa, 29 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid putra pos.SUKABUMI,- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman beserta Pangkostrad dan Aster Kasad mendampingi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Jenderal TNI Purn Luhut Binsar Panjaitan, M.P.A., meninjau Program Ketahanan Pangan TNI AD di Kampung Neglasari Desa Ciemas Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Selasa, (29/11/2022).

Program ketahanan pangan TNI AD melalui Kostrad yang ditinjau kali ini adalah lahan seluas sekitar 1000 hektar yang 481,5 hektar diantaranya telah berhasil ditanami jagung dan dilengkapi 19 titik sumber air (14 hidram, 4 sumur bor, 1 gravitasi air) serta memberikan pekerjaan kepada lebih dari 3 ribu warga di 8 Kampung yaitu Cibinong, Neglasari, Muara Tilu, Cikidang, Cipancar, Pamoyanan, Cikiara dan Cimapag.

Dalam dialog dengan masyarakat petani, Menko Marves memberikan apresiasi kepada Kasad atas inisiatif yang dilakukan untuk melaksanakan perintah Presiden Jokowi mendukung program-program unggulan pemerintah diantaranya melalui ketahanan pangan, manunggal air, pengentasan stunting dan Babinsa masuk dapur. 

“Kita sudah lihat TNI Angkatan Darat, sudah melakukan program ketahanan pangan dan lain-lain. Pertanian dan air adalah kunci kehidupan. Ini salah satu kepedulian Jenderal Dudung selaku Kasad yang melihat di Selatan Jawa masih banyak tanah-tanah terlantar untuk dikelola dalam rangka menyejahterakan masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Kasad mengungkapkan bahwa program unggulan yang telah dilaksanakan oleh jajaran TNI AD seperti ketahanan pangan, manunggal air, pengentasan stunting dan Babinsa masuk dapur, merupakan program atau aksi yang langsung menyentuh untuk mengatasi kesulitan masyarakat dan memberikan solusi pemecahan persoalan di masyarakat.

“Intinya bahwa TNI Angkatan Darat hadir di tengah-tengah Rakyat, TNI Angkatan Darat dicintai Rakyat tapi TNI Angkatan Darat lebih mementingkan mencintai Rakyat,” ujar Kasad.

Di akhir kegiatan, Menko Marves dan Kasad memberikan tali asih serta bantuan benih jagung dan hand tractor kepada para kelompok tani. Turut hadir dalam kegiatan ini Kaskostrad, Irkostrad, Danjen Kopassus, Kadispenad, Asren Kostrad, para Asisten Kaskostrad, Wakil Bupati Sukabumi, Dirut PTPN VIII, Dirut PT. Pindad, Dirut BJB, Dirut PT. Palmyra Internasional, Forkopimda Kabupaten Sukabumi, Forkopimcam Ciemas, para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama serta Tokoh Pemuda.

 (Dispenad)

Berita Terkait

Melalui “ Jumat Curhat “, Kapolsek Pesantren Kembali Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai
Respon Cepat Membubarkan Pencak Dor Tanpa Ijin : Kabag Ops Polres Kediri Kota Diganjar Penghargaan !
Bagi – Bagi Kerudung, Kalender Dan Duit 50 Ribu : Istri Calon Wakil Bupati Serang Di Laporkan Dugaan Politik Uang.
Setelah Diduga Melibatkan ASN : Paslon Nomor Urut 1 Dilaporkan Berkampanye di Lembaga Pendidikan.
Polres Kediri Kota Pastikan Kesiapan Pilkada, Cek Kendaraan Dinas dan Almatsus
ASN & Perangkat Desa Yang Diduga Dilibatkan Andika Hazrumy Dilaporkan Ke Bawaslu.
Kapolres Kediri Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024
Kapolres Kediri Kota Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional di Balai Kota Kediri
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 24 Oktober 2024 - 23:18 WIB

Respon Cepat Membubarkan Pencak Dor Tanpa Ijin : Kabag Ops Polres Kediri Kota Diganjar Penghargaan !

Kamis, 24 Oktober 2024 - 22:51 WIB

Bagi – Bagi Kerudung, Kalender Dan Duit 50 Ribu : Istri Calon Wakil Bupati Serang Di Laporkan Dugaan Politik Uang.

Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:48 WIB

Setelah Diduga Melibatkan ASN : Paslon Nomor Urut 1 Dilaporkan Berkampanye di Lembaga Pendidikan.

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:53 WIB

Polres Kediri Kota Pastikan Kesiapan Pilkada, Cek Kendaraan Dinas dan Almatsus

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:31 WIB

ASN & Perangkat Desa Yang Diduga Dilibatkan Andika Hazrumy Dilaporkan Ke Bawaslu.

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:02 WIB

Kapolres Kediri Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kapolres Kediri Kota Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional di Balai Kota Kediri

Selasa, 22 Oktober 2024 - 07:43 WIB

Surat Menteri Desa Dan PDT Dipersoalkan : Kuasa Hukum Zakiyah-Najib, Tidak Ada Kaitannya Dengan Paslon Nomor Urut 2.

Berita Terbaru