Cintai Kebersihan Lingkungan, Satgas Yonif Mekanis 203/AK Melaksanakan Karya Bhakti di Lingkungan Gereja

- Jurnalis

Rabu, 16 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid putra pos.Lanny Jaya.Prajurit Satgas Yonif Mekanis 203/AK Pos Malagay melaksanakan kegiatan Karya Bakti membersihkan lingkungan Sekitar Gereja Pinime, Distrik Malagay, Kab. Lanny Jaya, Senin (14/11/2022).

Dalam kegiatan tersebut dipimpin oleh Letda Inf Yani Eko berserta 20 orang anggota Satgas Yonif Mekanis 203/AK. Kegiatan ini merupakan suatu bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan gereja.

Danpos Malagay Satgas Yonif Mekanis 203/AK Lettu Inf Indra Paturusi mengatakan selain melaksanakan tugas pokok, Prajurit Satgas Yonif Yonif Mekanis 203/AK juga siap membantu masyarakat yang ada di sekitar wilayah binaan masing-masing pos sehingga diharapkan terciptanya kemanunggalan TNI dan rakyat.

Dilokasi tersebut, Letda Inf Yani Eko mengatakan bahwa besar harapan dari kegiatan pembersihan lingkungan Gereja Pinime dapat meningkatkan kepedulian kesehatan dengan selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar gereja sehingga para jemaat yang akan melaksanakan ibadah mingguan merasa nyaman. 

“Kami juga mengajak anak-anak untuk bersama-sama membersihkan lingkungan gereja mereka. Dengan harapan melalui kegiatan ini dapat sekaligus mengajarkan kepada mereka kepedulian terhadap kebersihan lingkungan,” ucap Danpos.

 

Sementara itu, salah seorang Pendeta Gereja Pinime Bapak Tekinus Weya mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan dedikasinya dari Satgas Yonif Mekanis 203/AK yang sudah melaksanakan karya bhakti sebagai bentuk kepedulian akan kebersihan gereja sehingga gereja sekarang terlihat lebih bersih, rapi dan nyaman.

“Saya mewakili para jemaat gereja mengucapkan terima kasih kepada anggota Pos Malagay yang sudah peduli dengan kebersihan lingkungan gereja, saya dan para jemaat juga bisa lebih nyaman dalam melaksanakan kegiatan ibadah di gereja,” ungkap Bapak Tekinus Weya

Autentikasi : Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK

Berita Terkait

KAI Dukung Konektivitas di Jabodetabek Lewat LRT Jabodebek Guna Hadirkan Mobilitas yang Lebih Efisien
Personil Gabungan Kecamatan Sidareja Menggelar Operasi Pekat Prostitusi
Polres Tulungagung Berhasil Ungkap Peredaran Bahan Peledak Ilegal, 5 Tersangka dan 6 Kg Mesiu Diamankan
Kapolres Kediri Tinjau Gudang Bulog, Pastikan Stok Beras Aman Selama Ramadan
Viral Skandal Pengoplosan BBM Mega Korupsi Rp 1.000 Triliun : IAW Desak Hukuman Mati Bagi Para Pelaku
Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Menyerahkan Grand Prize Badai Emas Periode 3 Tahun 2024 Di Festival Ramadan Kota Depok
Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 15:26 WIB

KAI Dukung Konektivitas di Jabodetabek Lewat LRT Jabodebek Guna Hadirkan Mobilitas yang Lebih Efisien

Sabtu, 8 Maret 2025 - 14:06 WIB

Personil Gabungan Kecamatan Sidareja Menggelar Operasi Pekat Prostitusi

Jumat, 7 Maret 2025 - 12:03 WIB

Polres Tulungagung Berhasil Ungkap Peredaran Bahan Peledak Ilegal, 5 Tersangka dan 6 Kg Mesiu Diamankan

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:29 WIB

Kapolres Kediri Tinjau Gudang Bulog, Pastikan Stok Beras Aman Selama Ramadan

Rabu, 5 Maret 2025 - 22:09 WIB

Viral Skandal Pengoplosan BBM Mega Korupsi Rp 1.000 Triliun : IAW Desak Hukuman Mati Bagi Para Pelaku

Selasa, 4 Maret 2025 - 21:36 WIB

Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Menyerahkan Grand Prize Badai Emas Periode 3 Tahun 2024 Di Festival Ramadan Kota Depok

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Berita Terbaru