Bupati Adipati Hadiri Paripurna Pengucapan Sumpah / Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Way Kanan Masa Jabatan 2024-2029

- Jurnalis

Rabu, 16 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

WAY KANAN – Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M menghadiri Rapat Paripurna Istimewa Dalam Rangka Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Way Kanan Masa Jabatan 2024-2029 di Ruang Buway Bahuga DPRD Kabupaten Way Kanan, Rabu (16/10/2024).

Ucapan selamat atas terpilih dan dilantiknya Pimpinan DPRD Kabupaten Way Kanan disampaikan Bupati Adipati dalam pidatonya. Disampaikan pula bahwa Pimpinan DPRD memiliki peran yang sangat strategis dalam menjalankan roda Pemerintahan. Ketua DPRD adalah mitra kerja Pemerintah Daerah dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah.

“Saya berharap Pimpinan DPRD yang baru dapat menjalankan tugasnya dengan baik, amanah, dan penuh tanggung jawab. Saya juga mengajak seluruh Anggota DPRD untuk bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam membangun Kabupaten Way Kanan yang lebih baik. Mari Kita bekerja sama dengan semangat gotong royong untuk mewujudkan kesejahteraan Masyarakat”, ujar Bupati Adipati.

Sinergitas dan kolaborasi kerja kolektif antara Pimpinan dan Anggota DPRD serta Kepala Daerah harus diarahkan secara positif untuk memberikan respon cepat dalam pemecahan persoalan-persoalan kerakyatan di tingkat lokal, membangun Kerjasama yang efektif di tingkat regional serta mendukung suksesnya agenda prioritas nasional. Dirinya menyakini dengan kerja sama yang baik antara Pemerintah Daerah dan DPRD, dapat mengatasi berbagai tantangan yang ada dan mewujudkan Kabupaten Way Kanan yang lebih maju dan sejahtera.

Diketahui, pada Paripurna tersebut dilakukan penatikan dan pengambilan sumpah janji Pimpinan DPRD Kabupaten Way Kanan, Rial Kalbadi, S.H sebagai Ketua, Adinata sebagai Wakil Ketua I, dan Bambang Irawan, S.H sebagai Wakil Ketua II.( Red )

Berita Terkait

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi
Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah
Polres dan Pemkab Kediri Gelar Panen Raya Jagung di Lahan Perhutani KRPH Jatirejo
Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan
Polres Kediri Kota Launcing Pekarangan Pangan Lestari (P2L)
Kurang Dari 12 Jam, Satlantas Polres Kediri Kota Ungkap Kasus Tabrak Lari di Jalan Raya Mojo, Korban Meninggal Dunia
AU Sang Pengusaha Roko Ilegal di Singkawng Dengan Gudang Penampung Diduga Kuat Kebal Hukum
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:38 WIB

Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polres dan Pemkab Kediri Gelar Panen Raya Jagung di Lahan Perhutani KRPH Jatirejo

Selasa, 25 Februari 2025 - 18:36 WIB

Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan

Senin, 24 Februari 2025 - 15:54 WIB

Polres Kediri Kota Launcing Pekarangan Pangan Lestari (P2L)

Rabu, 19 Februari 2025 - 15:57 WIB

Kurang Dari 12 Jam, Satlantas Polres Kediri Kota Ungkap Kasus Tabrak Lari di Jalan Raya Mojo, Korban Meninggal Dunia

Rabu, 19 Februari 2025 - 10:59 WIB

AU Sang Pengusaha Roko Ilegal di Singkawng Dengan Gudang Penampung Diduga Kuat Kebal Hukum

Berita Terbaru

Bisnis

Cardano Naik 60%, Tapi Apa Bisa Bertahan di Atas $1?

Selasa, 4 Mar 2025 - 17:00 WIB