Bersama Forkopimda, Kapolres Blitar Kota Tinjau Gereja

- Jurnalis

Senin, 25 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Blitar Kota – Polres Blitar Kota bersama Pemerintah Kota Blitar, Kodim0808, Batalyon 511, DPRD dan OPD Terkait melakukan pemantauan ke sejumlah gereja pada malam Natal, Minggu (24/12/2023) malam.

Hal itu dilakukan guna memastikan keamanan selama perayaan ibadah Natal di gereja berjalan lancar.

Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo P.S S.H S.I.K bersama Walikota Blitar Drs Santoso, Dandim 0808 Letkol Inf Dapto Dwi Priyono, Danyonif 511 Dedyk Wahyu Widodo, Ketua DPRD Kota Blitar dr. Syahrul Alim mengunjungi tiga gereja yang berada di wilayah Kota Blitar.

Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo mengatakan, bahwa setelah melakukan pengecekan dibeberapa gereja bersama Pemerintah Kota Blitar dan Unsur TNI- Polri, ia memastikan semua dalam kondisi aman dan lancar

“Kita bersama forkopimda Kota Blitar, ada Walikota, Dadim 0808, Danyon 511 dan Ketua DPRD mengecek beberapa gereja di perayaan Natal pada malam hari ini, mudah mudahan berjalan aman dan lancar,” ucap AKBP Danang Setiyo

AKBP Danang menambahkan pada libur Natal dan tahun baru (nataru) ini, jajaran kepolisian sudah melakukan pemantauan dibeberapa lokasi yang berada di wilayah hukum Polres Blitar Kota.

“Jadi pemantauan kegiatan masyarakat dari pagi, malam ini dan sampai pagi dan sore hari sudah dipersiapkan pengamanannya,” kata AKBP Danang

AKBP Danang lebih lanjut juga menyampaikan aktivitas masyarakat yang berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan hari ini terpantau lancar dan aman begitu juga malam hari ini.

“Personil Gabungan TNI, Polri, Pemerintah Kota Blitar dan elemen terkait saling mendukung untuk menjaga keamanan tujuannya untuk menciptakan rasa aman dan nyaman di Kota Blitar, Kami ucapkan Selamat Hari Natal 2023 bagi umat kristiani Semoga Tuhan memberkati ” tegasnya. (**Slamet Aldiawan/ Aldi )

Berita Terkait

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi
Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah
Polres dan Pemkab Kediri Gelar Panen Raya Jagung di Lahan Perhutani KRPH Jatirejo
Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan
Polres Kediri Kota Launcing Pekarangan Pangan Lestari (P2L)
Kurang Dari 12 Jam, Satlantas Polres Kediri Kota Ungkap Kasus Tabrak Lari di Jalan Raya Mojo, Korban Meninggal Dunia
AU Sang Pengusaha Roko Ilegal di Singkawng Dengan Gudang Penampung Diduga Kuat Kebal Hukum
Berita ini 47 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi

Rabu, 26 Februari 2025 - 23:38 WIB

Peringati HPSN 2025, Pemkab Tanggamus Kolaborasi dengan MSA Gelar Aksi Bersih di Pantai Muara Indah

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polres dan Pemkab Kediri Gelar Panen Raya Jagung di Lahan Perhutani KRPH Jatirejo

Selasa, 25 Februari 2025 - 18:36 WIB

Polres Kediri Lakukan Penyelidikan Penemuan Mayat di Aliran Irigasi Desa Padangan

Senin, 24 Februari 2025 - 15:54 WIB

Polres Kediri Kota Launcing Pekarangan Pangan Lestari (P2L)

Rabu, 19 Februari 2025 - 15:57 WIB

Kurang Dari 12 Jam, Satlantas Polres Kediri Kota Ungkap Kasus Tabrak Lari di Jalan Raya Mojo, Korban Meninggal Dunia

Rabu, 19 Februari 2025 - 10:59 WIB

AU Sang Pengusaha Roko Ilegal di Singkawng Dengan Gudang Penampung Diduga Kuat Kebal Hukum

Berita Terbaru