Penandatanganan Pakta Integritas Pencegahan Tindakpidana Korupsi Di Kabupaten Nias Barat

- Jurnalis

Senin, 6 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penandatanganan Pakta Integritas Pencegahan Tindakpidana Korupsi Di Kabupaten Nias Barat

Nias Barat – tabloidputrapos

Sebagai tindaklanjut pelaksanaan Roadshow Bus KPK Republik Indonesia di Sumatera Utara pada 26-29 Oktober 2023 yang lalu, Pemerintah Daerah Kabupaten Nias Barat melakukan penandatanganan Pakta Integritas Pencegahan Tindak Pidana Korupsi yang dilaksanakan di Ruang Rapat Aekhula Kantor Bupati Nias Barat, Senin (6/11/2023).

Pakta Integritas pencegahan tindak pidana korupsi ini ditandatangani oleh seluruh Kepala OPD dan para Camat di hadapan Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, sebagai pernyataan komitmen terhadap gerakan antikorupsi yang dicanangkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Setelah penandatanganan Pakta Integritas pada hari ini oleh Kepala OPD, akan dilanjutkan dengan penandatanganan oleh seluruh pejabat Eselon Administrator, Pejabat Pengawas dan Pejabat Fungsional pada masing-masing OPD.

Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu berharap agar dengan penandatanganan Pakta Integritas pada hari ini, setiap pejabat dan seluruh ASN di lingkungan pemerintah Kabupaten Nias Barat, berperan secara proaktif dalam upaya pencegahan dan pemberantasan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme serta tidak melibatkan diri dalam perbuatan tercela.

“Kiranya dengan penandatanganan Pakta Integritas pada hari ini, semakin memperkuat komitmen kita dalam upaya pencegahan tindak pidana korupsi, bersikap transparan, jujur, objektif dan akuntabel dalam melaksanakan tugas serta menghindari diri pada pertentangan kepentingan (conflict of interest) dalam pelaksanaan tugas,” ucap Bupati Nias Barat.

Beneami Daeli

 

Berita Terkait

KOMITMEN BERSIH NARKOBA, LAPAS CILEGON DIGANJAR PENGHARGAAN DI ACARA HARI SANTRI NASIONAL
SUKSES BESAR! LAPAS CILEGON MENANGKAN JEGGER CUP 2024 DENGAN GEMILANG
KPLP LAPAS CILEGON MANTAPKAN KESIAPSIAGAAN LEWAT PELATIHAN INTELIJEN DAN PENGAMANAN DITJEN PAS
Maryami Warga Desa Senanghati Gugat Rp 1 Miliar: Kasus Pemindahan Lokasi Pembangunan SPAM di Lebak Selatan
Kunjungan Kerja di Lapas Cilegon, Kakanwil Banten Apresiasi Sistem Keamanan Maximum Security
Oknum mengaku Wartawan Tanpa ID Card dan Surat Tugas Resahkan Gowa, Cemarkan Citra Jurnalistik
Ketua Relawan Anies DPD Aceh Timur dan Ketua DPW Anies Aceh Ajak Seluruh Masyarakat Aceh Menangkan Pasangan Cagub Aceh Bustami – Syeh Fadil
Demokrasi Pilkada di Aceh Tercoreng , Lagi-lagi APK Cagub Aceh No 1 Bustami-Fadhil Dibakar OTK  
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:44 WIB

KOMITMEN BERSIH NARKOBA, LAPAS CILEGON DIGANJAR PENGHARGAAN DI ACARA HARI SANTRI NASIONAL

Minggu, 20 Oktober 2024 - 04:00 WIB

SUKSES BESAR! LAPAS CILEGON MENANGKAN JEGGER CUP 2024 DENGAN GEMILANG

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 12:11 WIB

KPLP LAPAS CILEGON MANTAPKAN KESIAPSIAGAAN LEWAT PELATIHAN INTELIJEN DAN PENGAMANAN DITJEN PAS

Jumat, 18 Oktober 2024 - 08:49 WIB

Maryami Warga Desa Senanghati Gugat Rp 1 Miliar: Kasus Pemindahan Lokasi Pembangunan SPAM di Lebak Selatan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:37 WIB

Kunjungan Kerja di Lapas Cilegon, Kakanwil Banten Apresiasi Sistem Keamanan Maximum Security

Senin, 14 Oktober 2024 - 22:33 WIB

Oknum mengaku Wartawan Tanpa ID Card dan Surat Tugas Resahkan Gowa, Cemarkan Citra Jurnalistik

Senin, 14 Oktober 2024 - 17:50 WIB

Ketua Relawan Anies DPD Aceh Timur dan Ketua DPW Anies Aceh Ajak Seluruh Masyarakat Aceh Menangkan Pasangan Cagub Aceh Bustami – Syeh Fadil

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 18:28 WIB

Demokrasi Pilkada di Aceh Tercoreng , Lagi-lagi APK Cagub Aceh No 1 Bustami-Fadhil Dibakar OTK  

Berita Terbaru

Bisnis

Seperti Apa Ciri-Ciri Penyakit Gondongan Akan Sembuh?

Kamis, 24 Okt 2024 - 10:00 WIB