MWC NU Baros mengetuk Pintu Langit Untuk Solidaritas Palestina
Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kecamatan Baros mengadakan do’a bersama dan shalat ghaib untuk Palestina sesuai pernyataan dan intruksi PBNU No. 1019/PB.03/A.11, 07..08/99/10/2023.
Pengurus MWC NU Kecamatan Baros mengajak semua jama’ah dan jamiyyah Nahdlatul Ulama di Kecamatan Baros untuk melakukan do’a bersama dan shalat ghaib bagi saudara-saudara kita di Palestina
Acara tersebut diadakan di gedung MWC NU Kecamatan Baros, Desa Panyirapan, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang. Minggu (15/10/2023). Acara dimulai sekitar pukul. 14.00 WIB.
Acara ini dimulai dengan shalat ghaib berjama’ah, dilanjutkan dengan membacaan silsilah, tahlil, dan do’a yang dipimpin oleh Mustasyar MWC Kecamatan NU Baros KH. Umin Yasin.
Acara tersebut berjalan dengan khusyu dan khidmah. Ini sebagai bentuk solidaritas pengurus MWC Kecamatan NU Baros terhadap penderitaan bangsa Palestina yang sedang berkemelut dengan negara Israel yang menyebabkan banyak warga sipil yang menjadi korban dan hilangnya nyawa.
Sebelum do’a penutup yang dibacakan oleh Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Baros KH. Mustofa mengajak kepada para jama’ah yang hadir untuk mendo’akan bangsa Palestina. “Semoga orang-orang Palestina diberikan kekuatan, ketabahan, dalam mempertahankan tanah airnya. Dan Semoga kemerdekaan Palestina segera terwujud”. Ungkapnya
Jama’ah do’a bersama dan shalat ghaib untuk Palestina yang hadir sekitar 45 orang. Terdiri dari pengurus MWC NU Kecamatan Baros, perwakilan pengurus Ranting NU, pengurus PAC. IPNU/IPPNU Kecamatan Baros dan para santri yang hadir. (Imonk)