HARI BHAKTI PEMASYARAKATAN KE-59: LAPAS CILEGON TABUR BUNGA DAN ZIARAH TAMAN MAKAM PAHLAWAN

- Jurnalis

Kamis, 6 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



HARI BHAKTI PEMASYARAKATAN KE-59: LAPAS CILEGON TABUR BUNGA DAN ZIARAH TAMAN MAKAM PAHLAWAN
Cilegon, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cilegon mengikuti perayaan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 Tahun 2023 yang digelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten. Perayaan digelar dengan melaksanakan Upacara Tabur Bunga dan Ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ciceri, Kota Serang, Kamis (06/04) pagi.
Kegiatan Upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga di Tugu Peringatan yang dipimpin Inspektur Upacara.
Setelah pelaksanaan upacara selesai, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Tejo Harwanto diikuti seluruh peserta upacara melaksanakan tabur bunga pada beberapa makam pahlawan.
Ditemui saat prosesi tabur bunga, Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik (Kasi. Binadik) Lapas Cilegon, Moch. Yudha Triwangga mengatakan, kegiatan ini merupakan momentum untuk merefleksikan diri dan menghargai jasa perjuangan para pahlawan bangsa dalam meraih kemerdekaan.
“Semoga dengan kegiatan ini, kita dapat terus mengenang jasa para pahlawan bangsa dan menjaga semangat perjuangan untuk terus memajukan bangsa dan negara,” ujarnya.
Pelaksanaan tabur bunga berlangsung dengan sangat khidmat. Kakanwil Kemenkumham Banten, Tejo Harwanto menyampaikan pada seluruh jajaran untuk dapat mendoakan dan meneledani jasa para pahlawan. Kegiatan yang rutin digelar setiap tahunnya ini, diikuti para Kepala Divisi, Kepala UPT Pemasyarakatan dan perwakilan Pejabat Administrasi pada UPT dan Kantor Wilayah.

Berita Terkait

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa
Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon
Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum
Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur
Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman
Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman
Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:58 WIB

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis

Kamis, 21 November 2024 - 11:36 WIB

MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa

Kamis, 21 November 2024 - 03:40 WIB

Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon

Senin, 18 November 2024 - 20:50 WIB

Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum

Sabtu, 16 November 2024 - 11:44 WIB

Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur

Jumat, 15 November 2024 - 23:04 WIB

Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman

Jumat, 15 November 2024 - 16:00 WIB

Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim

Berita Terbaru