Tabloid Putra Pos I Aceh Timur – Ketua DPC PDI-P Aceh Timur , Tgk. Iskandar Sarong mengucapkan selamat atas terpilih dan diusungnya Ganjar Pranowo oleh PDIP sebagai calon Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029.
Iskandar Sarong yang akrap dipanggil namanya Tgk.Sarong kepada media ini Jum’at 21 April 2023 mengatakan Ganjar Pranowo telah Resmi diusung sebagai calon Presiden oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP). Informasi tersebut diterima Ketua DPC Aceh Timur bahwa pada hari ini hari Jum’at tanggal 21 April 2023 yang diumumkan langsung oleh Megawati.
” Kami seluruh Pengurus DPC PDIP Aceh Timur mengucapkan selamat kepada bapak Ganjar Pranowo yang terpilih dan diusung sebagai calon Presiden Republik Indonesia untuk periode 2024-2029.
Alhamdulillah dengan terpilihnya bapak Ganjar Pranowo berarti Kami , PDIP Aceh Timur sudah memiliki Presiden dan semoga menjadi presiden rakyat Indonesia. Amiin.
Pemilihan Presiden akan dilaksanakan setelah pemilihan Legislatif 2024 tahun depan.
Saya mengajak dan menghimbau para pengurus DPC PDIP Aceh Timur , Kader , sayap partai serta para caleg DPRK dan caleg DPRA maupun caleg DPR RI untuk bersatu kompak , fokus dan harus bekerja keras untuk mengais suara terbanyak dan memenangkan Bapak Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia menggantikan Bapak Jokowi periode 2024-2029.
Namun pilpres dilakukan setelah pileg yang tak lama lagi akan digelar. Dengan dengan tujuan memperoleh suara sebanyak banyaknya untuk kursi baik di DPRK, DPRA dan DPR RI di Aceh Timur khususnya.
Dengan keberhasilan dalam perolehan suara di pileg nanti maka otomatis akan mendongkrak dan mendukung kemenangan pertarungan pemilihan Presiden dari PDIP yaitu Bapak Ganjar Pranowo.” Jelas Tgk. Iskandar Sarong.