Wujud Syukur, Masyarakat Timeria Bersama Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Gelar Bakar Batu

- Jurnalis

Jumat, 30 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos.Mamberamo Tengah. Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ bersinergi bersama Koramil Kelila mengikuti kegiatan acara  bakar batu masyarakat Kampung Timeria, Distrik Kelila, Kabupaten Mamberamo Tengah, Papua Pegunungan Tengah, Kamis (29/09/2022).

Seperti disampaikan oleh Komandan Pos (Danpo) Kelila Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Lettu Inf Sahita Gurusinga bersama Danramil Kelila yang mengikuti kegiatan bakar batu dalam rangka syukuran panen sayuran masyarakat Timeria.

“Kegiatan ini sangatlah baik, sebagai bentuk syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, hasil panen sayuran melimpah, kita harus yakin bahwa dengan bersyukur, panen hasil bumi seterusnya pasti akan melimpah,” jelas Danpos Kelila.

“Kehadiran TNI dalam acara-acara seperti ini bisa lebih mempererat persaudaraan dan membuat kita semakin kompak,” tambah Lettu Inf Sahita Gurusinga.

Riang gembira terlihat di rona wajah masyarakat kampung Timeria dan sambutan hangat ketika kedatangan TNI yang bergabung dalam kegiatan bakar batu tersebut.

Sementara itu, Bapak Orman Jigwa (58) selaku Kepala Kampung Timeria menyampaikan ucapan terimaksih atas kehadiran bapak-bapak dari TNI terutama Satgas 142 di tengah-tengah masyarakat Timeria. “Semoga dengan peran serta dan kehadiran TNI dalam setiap kegiatan dapat menciptakan rasa kebersamaan, kekompakan, dan menjadikan Distrik Kelila lebih aman dan kondusif,” katanya.

Dalam kegiatan bakar batu tersebut, Danpos Kelila memberi bantuan alakadar untuk menyukseskan acara adat bakar batu. Hadir dalam kegiatan bakar batu, Danramil Kelila Letda Inf Yohanis Gamar, Kepala Kampung Timeria dan seluruh masyarakat Timeria.

Authentifikasi : Papen Satgas Yonif Raider 142/KJ Letda Chk Ade Chandra, S.H.

Berita Terkait

Didominasi Sepeda Motor, Ratusan Kendaraan Terjaring Razia Operasi Zebra Semeru di Kota Kediri
Melalui “ Jumat Curhat “, Kapolsek Pesantren Kembali Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai
Respon Cepat Membubarkan Pencak Dor Tanpa Ijin : Kabag Ops Polres Kediri Kota Diganjar Penghargaan !
Bagi – Bagi Kerudung, Kalender Dan Duit 50 Ribu : Istri Calon Wakil Bupati Serang Di Laporkan Dugaan Politik Uang.
Setelah Diduga Melibatkan ASN : Paslon Nomor Urut 1 Dilaporkan Berkampanye di Lembaga Pendidikan.
Polres Kediri Kota Pastikan Kesiapan Pilkada, Cek Kendaraan Dinas dan Almatsus
ASN & Perangkat Desa Yang Diduga Dilibatkan Andika Hazrumy Dilaporkan Ke Bawaslu.
Kapolres Kediri Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 16:38 WIB

Didominasi Sepeda Motor, Ratusan Kendaraan Terjaring Razia Operasi Zebra Semeru di Kota Kediri

Jumat, 25 Oktober 2024 - 13:38 WIB

Melalui “ Jumat Curhat “, Kapolsek Pesantren Kembali Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai

Kamis, 24 Oktober 2024 - 23:18 WIB

Respon Cepat Membubarkan Pencak Dor Tanpa Ijin : Kabag Ops Polres Kediri Kota Diganjar Penghargaan !

Kamis, 24 Oktober 2024 - 22:51 WIB

Bagi – Bagi Kerudung, Kalender Dan Duit 50 Ribu : Istri Calon Wakil Bupati Serang Di Laporkan Dugaan Politik Uang.

Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:48 WIB

Setelah Diduga Melibatkan ASN : Paslon Nomor Urut 1 Dilaporkan Berkampanye di Lembaga Pendidikan.

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:53 WIB

Polres Kediri Kota Pastikan Kesiapan Pilkada, Cek Kendaraan Dinas dan Almatsus

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:31 WIB

ASN & Perangkat Desa Yang Diduga Dilibatkan Andika Hazrumy Dilaporkan Ke Bawaslu.

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:02 WIB

Kapolres Kediri Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024

Berita Terbaru

Bisnis

Arti Mimpi Gigi Atas Copot Tidak Berdarah

Sabtu, 26 Okt 2024 - 12:25 WIB