Wujud Penghormatan Kepada Ulama, Kasad Silaturahmi Ke Ponpes Tebuireng dan Ziarah Makam Gus Dur

- Jurnalis

Jumat, 7 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid putra pos.JOMBANG– Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman mengunjungi Pesantren Tebuireng di Desa Cukir Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang, Jawa Timur dan melakukan ziarah ke makam Presiden RI ke 4 KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) yang terletak di kompleks pesantren tersebut. Kedatangan Jenderal Dudung disambut langsung oleh Pengasuh Pesantren Tebuireng KH. Abdul Hakim Mahfudz. Jumat, (7/10/2022).

Kegiatan ziarah ke makam para tokoh bangsa Indonesia ini merupakan rangkaian kegiatan dari kunjungan kerja Jenderal Dudung ke Kodam V/Brawijaya dan dalam rangka memperingati HUT ke 77 TNI tahun 2022, dimana sebelumnya (Kamis, 6/10/2022) Jenderal Dudung telah melakukan ziarah ke makam Bung Karno di Blitar.

 

“Ini merupakan cita-cita saya sejak dulu, ingin nyekar ke beliau (ziarah ke makam Bung Karno dan Gusdur). Kita doakan semoga arwah almarhum selalu mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” ucapnya.

Selain itu, Jenderal Dudung mengungkapkan bahwa kedatangannya di Pesantren Tebuireng merupakan wujud penghormatan kepada para ulama dan sarana meningkatkan sinergi antara TNI dengan seluruh komponen bangsa lainnya dalam membantu menyukseskan program pemerintah untuk menjadikan bangsa Indonesia yang lebih maju lagi di masa yang akan datang.

Usai berziarah, Jenderal Dudung dan rombongan berkesempatan melaksanakan Sholat Jumat berjamaah serta bertatap muka dan silaturahmi dengan pengurus dan para santri di Pesantren Tebuireng.

“Kami mohon doa, semoga ke depan TNI Angkatan Darat dan TNI pada umumya semakin dekat dan dicintai rakyat, bahkan TNI lebih mencintai rakyat,” tutup Jenderal Dudung.

 (Dispenad)

Berita Terkait

Melalui “ Jumat Curhat “, Kapolsek Pesantren Kembali Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai
Respon Cepat Membubarkan Pencak Dor Tanpa Ijin : Kabag Ops Polres Kediri Kota Diganjar Penghargaan !
Bagi – Bagi Kerudung, Kalender Dan Duit 50 Ribu : Istri Calon Wakil Bupati Serang Di Laporkan Dugaan Politik Uang.
Setelah Diduga Melibatkan ASN : Paslon Nomor Urut 1 Dilaporkan Berkampanye di Lembaga Pendidikan.
Polres Kediri Kota Pastikan Kesiapan Pilkada, Cek Kendaraan Dinas dan Almatsus
ASN & Perangkat Desa Yang Diduga Dilibatkan Andika Hazrumy Dilaporkan Ke Bawaslu.
Kapolres Kediri Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024
Kapolres Kediri Kota Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional di Balai Kota Kediri
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 25 Oktober 2024 - 13:38 WIB

Melalui “ Jumat Curhat “, Kapolsek Pesantren Kembali Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai

Kamis, 24 Oktober 2024 - 23:18 WIB

Respon Cepat Membubarkan Pencak Dor Tanpa Ijin : Kabag Ops Polres Kediri Kota Diganjar Penghargaan !

Kamis, 24 Oktober 2024 - 22:51 WIB

Bagi – Bagi Kerudung, Kalender Dan Duit 50 Ribu : Istri Calon Wakil Bupati Serang Di Laporkan Dugaan Politik Uang.

Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:48 WIB

Setelah Diduga Melibatkan ASN : Paslon Nomor Urut 1 Dilaporkan Berkampanye di Lembaga Pendidikan.

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:53 WIB

Polres Kediri Kota Pastikan Kesiapan Pilkada, Cek Kendaraan Dinas dan Almatsus

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:31 WIB

ASN & Perangkat Desa Yang Diduga Dilibatkan Andika Hazrumy Dilaporkan Ke Bawaslu.

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:02 WIB

Kapolres Kediri Hadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kapolres Kediri Kota Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional di Balai Kota Kediri

Berita Terbaru

Bisnis

Arti Mimpi Gigi Atas Copot Tidak Berdarah

Sabtu, 26 Okt 2024 - 12:25 WIB