Tingkatkan Kualitas Mitra Bisnis, PT Medco E&P Malaka Gelar Konsultasi dan Pendampingan Terkait Proses Pengadaan

- Jurnalis

Rabu, 27 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

tabloisputrapos.con | Idi Rayeuk – PT Medco E&P Malaka (Medco E&P), Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang beroperasi di bawah pengawasan Badan Pengelolaan Migas Aceh (BPMA),

menggelar kegiatan pelatihan bertema “Pemberdayaan dan Peningkatan Kualitas Para Mitra di Industri Hulu Migas”, (21/11) di Idi Rayeuk, Aceh Timur. Acara dihadiri 50 Penyedia Barang/ Jasa, termasuk Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) dan Koperasi.

Pelatihan ini merupakan layanan konsultasi dan pendampingan yang rutin dilakukan oleh divisi Supply Chain Management (SCM) Medco E&P bersama divisi Pengelolaan Aset dan Rantai Suplai (PARS) BPMA sebanyak tiga kali dalam setahun.

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan daya saing mitra bisnis, tidak hanya untuk Medco E&P dan Provinsi Aceh, tetapi juga untuk bersaing di industri hulu migas Indonesia.

Dalam acara ini, peserta diberikan pemahaman terkait berbagai materi penting.

Diantaranya prosedur tata cara menjadi rekanan, pemutakhiran data rekanan terdaftar, proses pengadaan barang dan jasa yang transparan di Medco E&P, perhitungan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), serta tahapan dan proses mendapatkan sertifikat SMK3LL atau CHSEMS.

Hal ini diharapkan dapat membantu mitra bisnis dalam memahami serta memenuhi ketentuan dan standar administrasi yang ditetapkan, sehingga dapat membuka peluang bagi mitra bisnis Medco E&P untuk bersaing pada proses pengadaan yang dilakukan KKKS.

General Manager Block A Operations Tutu Paniji mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya berkelanjutan Medco E&P untuk tumbuh bersama para mitra bisnis di Provinsi Aceh, khususnya Aceh Timur sehingga Perusahaan lokal, BUMG dan Koperasi tersebut dapat memenuhi standar industri dunia migas dan bersaing di tingkat lokal maupun nasional.

“Dengan semakin banyak perusahaan lokal yang menjadi mitra, akan tercipta efek positif yang sangat baik, tidak hanya dalam penyediaan lapangan kerja, tetapi juga dapat meningkatkan aktivitas ekonomi lain”, ujar Tutu saat membuka acara tersebut.

Penulis : Panjaitan

Editor : Panjaitan

Sumber Berita : Humas PT.Medco E&P

Berita Terkait

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa
Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon
Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum
Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur
Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman
Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman
Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 11:29 WIB

Tingkatkan Kualitas Mitra Bisnis, PT Medco E&P Malaka Gelar Konsultasi dan Pendampingan Terkait Proses Pengadaan

Senin, 25 November 2024 - 10:58 WIB

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis

Kamis, 21 November 2024 - 11:36 WIB

MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa

Kamis, 21 November 2024 - 03:40 WIB

Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon

Senin, 18 November 2024 - 20:50 WIB

Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum

Sabtu, 16 November 2024 - 11:44 WIB

Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur

Jumat, 15 November 2024 - 23:04 WIB

Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman

Berita Terbaru