Ibu Satu Anak di Tales Ngadiluwih – Kediri Nekat Gantung Diri

- Jurnalis

Kamis, 19 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tabloid Putra Pos | Kediri – Seorang wanita berinisial PA, berusia 36 tahun , ditemukan meninggal dunia tergantung dalam kamarnya di Dusun Krajan, Desa Tales, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Selasa malam (17/01/2023) kemarin. Dugaan sementara, korban gantung diri lantaran depresi karena sakit yang tak kunjung sembuh. Tragisnya lagi, korban masih memiliki anak yang masih balita.

Kapolsek Ngadiluwih, AKP Iwan Setyo Budi mengatakan korban nekat mengakhiri hidupnya dengan cara menggantungkan diri di blandar belakang pintu kamarnya dengan mengunakan selendang warna hijau.

” Dugaan sementara korban nekat bunuh diri lantaran depresi karena sakit yang tak kunjung sembuh. Dan korban ini memiliki satu anak yang masih balita,” kata AKP Iwan Setyo Budi, Kapolsek Ngadiluwih, Kamis (19/01), saat dikonfirmasi.

Kejadian menyedihkan itu pertama kali diketahui oleh salah seorang warga setempat, bernama Srinatun ( 52), yang ketika itu sedang berada di sekitar rumah korban.

Saat itu Srinatun mendengar tangisan seorang anak yang masih kecil (anak korban ). Namun saat dibiarkan beberapa menit, suara tangisan itu tak kunjung berhenti, kemudian Srinatun mendatangi rumah korban yang tak terkunci, dan dia melihat korban sudah dalam keadaan tergantung di dalam kamar. 

” Saat saksi ( Srinatun ) mendatangi rumah korban, kondisi korban sudah meninggal dunia dalam keadaan menggantung,” jelasnya.

Kemudian Srinatun yang panik segera pergi meminta tolong kepada warga setempat lainnya untuk membantu menurunkan korban. Beberapa warga lainnya pergi untuk melaporkan kejadian kepada pihak Kepolisian setempat.

Petugas dari Polsek Ngadiluwih, petugas Puskesmas Ngadiluwih dan Tim Inafis Polres Kediri pun datang dan melakukan olah TKP.

” Menurut informasi yang didapatkan dari tetangga bahwa korban sebelumnya mempunyai riwayat sakit asam lambung dan sakit jantung. Dan korban diperkirakan meninggal lebih kurang 30 menit dari waktu saksi mengetahui korban meninggal dunia,” pungkasnya.

Pewarta : Slamet Aldiawan 

Berita Terkait

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis
MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa
Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon
Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum
Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur
Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman
Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman
Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 10:58 WIB

Cooling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis

Kamis, 21 November 2024 - 11:36 WIB

MPU Aceh Timur : Intimidasi dan Politik Uang dalam Pilkada Hukumnya Haram dan Memecah Belah Persatuan Bangsa

Kamis, 21 November 2024 - 03:40 WIB

Edukasi Bahaya Narkoba, Langkah Nyata Lapas Cilegon Bersama Polres Cilegon

Senin, 18 November 2024 - 20:50 WIB

Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum

Sabtu, 16 November 2024 - 11:44 WIB

Medco E&P – BPMA Gelar Diskusi Hulu Migas Bersama Insan Pers Aceh Timur

Jumat, 15 November 2024 - 23:04 WIB

Ibu Pengurus Tim Pemenangan Cagub Aceh Bustami Hamzah, Ketua RKB Kecamatan Darul Aman diduga dapat Ancaman

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Berikan Santunan kepada Melinda, Forwatu Banten Ancam RSUD Drajat Serang Lapor Ombudsman

Jumat, 15 November 2024 - 16:00 WIB

Ribuan Pengurus dan Anggota PPWI Se-Nusantara akan Datangi Lampung Timur, Ini Penjelasan Ketua DPC PPWI Lamtim

Berita Terbaru

Bisnis

Ini 5 Meme Coin yang Layak Dipertimbangkan di Akhir 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 14:00 WIB