Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa Kodim 1710/Mimika Gelar Rapat Akhir Tahunan Tutup Buku 2022

- Jurnalis

Jumat, 27 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra pos.Timika — Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa Kodim 1710/Mimika menggelar kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tutup Buku Tahun 2022, Kamis (26/01/2023). RAT tersebut dilaksanakan di Pendopo Darmawangsa Makodim 1710/Mimika, Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika.

Kegiatan dipimpin oleh Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi dan dihadiri oleh 115 orang personel serta ASN Kodim 1710/Mimika anggota Koperasi Oro Doro Enakoa termasuk perwakilan dari Dinas Koperasi Kabupaten Mimika.

RAT merupakan agenda wajib setiap badan usaha koperasi karena di dalamnya dibahas tentang pertanggungjawaban pengurus Koperasi selama satu tahun kepada anggota Koperasi. Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat terwujud Koperasi yang sehat dalam mengemban tugas dan pengelolaan Koperasi yang transparan. Dalam sambutannya, Kasdim 1710/Mimika menyampaikan bahwa diharapkan kegiatan ini bisa dimanfaatkan untuk mengetahui kegiatan Koperasi selama 1 tahun.

Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi dalam sambutannya menyampaikan bahwa Koperasi harus didukung penuh oleh anggota dan pengurus harus bekerja dengan ikhlas sehingga Koperasi bisa maju. Selain itu Dandim pun berharap adanya arahan dari Dinas Koperasi untuk memberikan pengetahuan kepada pengurus Koperasi sehingga Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa bisa lebih inovatif dan lebih baik lagi.

Usai melaksanakan seluruh sesi, kegiatan dilanjutkan dengan pemilihan Ketua Koprasi Oro Doro Enakoa dan Kapten Chb Eliazar terpilih kembali menjadi Ketua Koperasi Oro Doro Enakoa masa bakti 2023. Ketua yang baru pun menyampaikan kepada seluruh anggota untuk bersama-sama membangun Koperasi menjadi lebih baik lagi.

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika

Berita Terkait

Kapolres Kediri Tinjau Gudang Bulog, Pastikan Stok Beras Aman Selama Ramadan
Viral Skandal Pengoplosan BBM Mega Korupsi Rp 1.000 Triliun : IAW Desak Hukuman Mati Bagi Para Pelaku
Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Menyerahkan Grand Prize Badai Emas Periode 3 Tahun 2024 Di Festival Ramadan Kota Depok
Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur
Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar
Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud
Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025
Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:29 WIB

Kapolres Kediri Tinjau Gudang Bulog, Pastikan Stok Beras Aman Selama Ramadan

Rabu, 5 Maret 2025 - 22:09 WIB

Viral Skandal Pengoplosan BBM Mega Korupsi Rp 1.000 Triliun : IAW Desak Hukuman Mati Bagi Para Pelaku

Selasa, 4 Maret 2025 - 21:36 WIB

Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Menyerahkan Grand Prize Badai Emas Periode 3 Tahun 2024 Di Festival Ramadan Kota Depok

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bulan Suci Ramadhan, Polres Probolinggo Siapkan Patroli Sahur

Senin, 3 Maret 2025 - 13:59 WIB

Acara Buka Bersama Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Takalar

Senin, 3 Maret 2025 - 11:48 WIB

Peran Polri Jaga Kamtibmas, MUI: Alhamdulillah Keamanan dan Persatuan Terwujud

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:29 WIB

Polres Nganjuk Tangkap Empat Pengedar Sabu dalam Operasi Pekat Semeru 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jelang Ramadhan 1446 Hijriah, Forkopimcam Pesantren Bersama Stakeholder dan Unsur Perguruan Silat Gelar Rapat Koordinasi

Berita Terbaru